Halo, Beauty Preneurs! Mash Moshem Indonesia lagi-lagi sapa entrepreneur secara langsung di acara IdeaCloud Conference. Acara yang dibintangi oleh puluhan tokoh ternama di bidang industri kecantikan dan fesyen ini berlangsung pada tanggal 29–30 September 2023, di Ballroom Vasa Hotel, Surabaya.
Sebagai salah satu representasi perusahaan penyedia jasa maklon di Surabaya, Mash Moshem Indonesia hadir dengan membawa berbagai penawaran khusus pada pengunjung. Adapun penawaran tersebut meliputi:
- Promo Buy 1 Get 1
- Minimum Order Quantity (MOQ) 100 Pcs
- Free Pengurusan BPOM
- Layanan Pascapenjualan Gratis untuk Repeat Order
Lantas bagaimana keseruan Mash Moshem Indonesia di acara IdeaCloud Conference 2023 tersebut? Simak berikut ini!
Berlayar Bersama Mash Moshem Indonesia untuk Jadi Beauty Brand Owner
IdeaCloud Conference 2023 merupakan salah satu acara bisnis terbesar di Surabaya. Mengangkat tema “Sailing Towards New Horizon”, adanya konferensi ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam tentang strategi bisnis dan pengembangan usaha yang inovatif, khususnya di masa pasca-pandemi ini.
Tujuan tersebut tentunya sama dengan misi Mash Moshem Indonesia, yakni untuk mendukung para pengusaha kosmetik untuk mengembangkan bisnis mereka dalam skala besar, dengan menciptakan produk berkualitas dan memberikan layanan maklon terlengkap di jajarannya.
“Di acara (red: IdeaCloud Conference 2023) ini, kami berusaha menunjukkan bahwa ada peluang yang besar di industri kosmetik dan dapat brand owner manfaatkan. Terlebih Mash Moshem Indonesia, sebagai perusahaan maklon juga berkomitmen untuk menjadi partner para brand owner dan menciptakan produk yang menjual untuk mereka,” tutur salah satu tim Business Development (BD) Mash Moshem Indonesia.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa Mash Moshem Indonesia menawarkan berbagai promo menarik yang bisa langsung pengunjung klaim di booth. Tak ada syarat tambahan, mereka hanya perlu datang dan betransaksi langsung.
“Kami juga menyediakan berbagai jenis sampel produk jadi dan kami display di booth. Sehingga pengunjung bisa mencoba produk langsung dan berkonsultasi bersama tim kami yang ada di sini. Selain itu, pengunjung juga bisa mencoba contoh bahan-bahan yang kami pajang di sini, sehingga mereka bisa mendapatkan gambaran bagaimana rasanya membuat kosmetik dengan sistem custom ala jasa maklon,” tuturnya.
Mash Moshem Indonesia sendiri merupakan perusahaan penyedia jasa maklon kosmetik dengan pengalaman lebih dari 12 tahun. Memiliki tim ahli dan andal dari segala bidang, pemilik brand dapat mempercayakan produksi kosmetik mereka tanpa takut adanya kemungkinan kesalahan produksi atau ketidakamanan penggunaan produk.
Selain itu Mash Moshem Indonesia sendiri telah bekerja sama dengan lebih dari 1300 brand kosmetik, dan menciptakan 3000+ produk yang terdaftar resmi di BPOM.
Ramainya Booth Mash Moshem Indonedia di Acara IdeaCloud 2023
Karena banyaknya promo dan ramahnya pelayanan dari tim BD Mash Moshem Indonesia, booth akhirnya tampak penuh pengunjung. Berikut kondisi booth Mash Moshem Indonesia selama acara IdeaCloud 2023 pada 29–30 September di Ballroom Lantai 3 Vasa Hotel, Surabaya.
Begitulah keseruan Mash Moshem Indonesia di acara IdeaCloud Conference 2023. Tunggu kami di acara selanjutnya dan membawa berbagai promo menarik untukmu!