Maklon Kosmetik

Foot Cream, Perawatan Terbaik untuk Kaki Cantik dan Mulus

foot cream adalah (1)

Setiap orang selalu ingin tampil percaya diri dengan kulit yang bersih dan mulus. Namun, sadarkah kamu, umumnya orang-orang hanya memperhatikan tampilan wajah dan tubuh. 

Apakah kamu salah satunya? Jika kamu termasuk orangnya, sebaiknya sekarang mulailah memperhatikan tampilan kaki karena kaki juga akan terlihat ketika kamu mengenakan sandal yang terbuka. 

Perawatan kaki tidak harus kamu lewatkan dalam perawatan sehari-hari. Sama seperti wajah dan tangan, kaki juga perlu dibersihkan dan dirawat setiap saat. Perawatan kaki memang hal yang perlu dilakukan untuk menunjang penampilan seseorang. 

Salah satu perawatan kaki bisa kamu lakukan setiap hari untuk menjaga tekstur kulit kaki lebih halus dan mulus adalah dengan rutin menggunakan foot cream. 

Produk perawatan kecantikan dan kesehatan kulit kaki ini kurang mendapat perhatian dari konsumen. Padahal banyak sekali manfaat foot cream ini, loh

Penasaran, kan? Langsung simak ulasan lengkapnya berikut ini ya!



First, Apa itu Foot Cream?

Seberapa sering kamu membeli produk untuk perawatan kakimu? Seringkali, kita melewatkan perhatian kita untuk merawat kaki. Padahal, sama seperti wajah dan tangan, kaki juga perlu dirawat dan dimanjakan karena setiap harinya kaki yang membawa kita kemanapun kita pergi. 

Salah satu cara tepat dan terbaik untuk menunjukkan rasa cinta kita pada kaki adalah dengan mengoleskan foot cream setiap hari di kakimu. 

Jika kamu belum pernah menggunakannya atau bahkan belum memilikinya, bisa kamu baca hingga akhir artikel ini untuk mengetahui alasan mengapa produk ini layak menjadi bagian dari rutinitas perawatan tubuh harianmu.   

Foot cream adalah krim atau pelembap untuk merawat area kaki dengan berbagai macam kandungan. Produk ini dapat membantu melembapkan, menghaluskan, maupun mengeksfoliasi sel-sel kulit mati. 

Sama halnya dengan hand cream dan body lotion, foot cream merupakan produk yang tujuan pemakaiannya yaitu sebagai perawatan kulit kaki agar terhindar dari kondisi kulit kaki yang kering, kusam, bersisik, dan kasar. 

Kaki merupakan pondasi tubuh yang memungkinkan untuk membawamu berjalan, berlari, dan melakukan hal penting lain. 

Oleh karena itu, penting untuk merawat kakimu dengan baik, salah satunya yaitu dengan menggunakan krim kaki yang dapat memberikan kakimu nutrisi dan formula lain yang kaki butuhkan. 

Manfaat Menggunakan Foot Cream

manfaat foot cream

Apa saja manfaat menggunakan foot cream? Simak penjelasan berikut. 

Mencegah Kaki Atlet

Kaki atlet disebut juga tinea pedis adalah infeksi kulit yang umumnya terjadi pada kaki yang disebabkan oleh jamur yang menyebabkan masalah kulit gatal pada kaki. 

Tinea pedis ini menyebabkan bagian kaki yang terinfeksi mengalami gatal hingga ruam, menyengat, dan memiliki sensasi terbakar. Umumnya, kaki atlet ini terjadi ketika kaki menjadi sangat berkeringat atau ketika kamu menggunakan sepatu yang kecil atau terlalu ketat. 

Menggunakan foot cream setiap hari pada kaki akan membantu mencegah kakimu mengalami masalah ini. Lakukan pengaplikasian foot cream sebagai upaya pencegahan gangguan kaki atlet ini karena proses penyembuhan kaki atlet ini akan lebih cepat jika upaya pencegahan dilakukan. 

Menghidrasi Kulit Kaki

Mungkin kebanyakan dari kita sering melewatkan untuk melembapkan kaki dan mengoleskan foot cream merupakan cara untuk menjaga kaki tetap terhidrasi sepanjang hari. Kaki yang kering tentu membuatmu tidak nyaman saat beraktivitas. 

Selain itu, krim ini juga dapat memberi kelembapan ekstra dan memiliki formula tertentu agar bisa mengatasi kaki yang kering dan kasar. Jadi, produk ini pada dasarnya memang dirancang untuk menghidrasi kulit kaki.

Mencegah Tumit Pecah-pecah

Tumit kering dan pecah-pecah merupakan salah satu masalah paling umum dialami oleh semua orang, baik laki-laki maupun perempuan. Tumit kering dan pecah-pecah terjadi karena kulit kakimu tidak mendapatkan kelembapan yang cukup. 

Dengan mengoleskan foot cream setiap hari dapat membantu mencegah tumit pecah-pecah dan jangka panjangnya dapat mencegah kakimu menjadi kering.

Mencerahkan Kulit Kaki

Umumnya, foot cream tidak hanya bermanfaat untuk menutrisi dan melembapkan kaki. Terdapat beberapa jenis krim yang difokuskan tidak hanya untuk melembapkan kulit kaki, tetapi juga diformulasikan untuk mencerahkan kulit kaki. Jadi, kamu bisa menyesuaikan jenis produk yang kamu gunakan dengan kebutuhanmu.

Menyamarkan Bau Kaki

Kaki yang selalu tertutup dengan kaos kaki dan sepatu dapat mengundang bau tidak sedap. Bahan-bahan alami yang terkandung di dalam foot cream akan membantu menjaga kakimu tetap segar sepanjang hari dan mencegah bau tidak sedap dengan menyamarkan bau kaki.  

Umumnya, foot cream juga diformulasikan dengan memiliki aroma yang wangi sehingga dapat menyamarkan bau kaki. 

Memberikan Rasa Nyaman

Foot cream dapat membantu memberikan rasa nyaman dan rileks dengan menenangkan saraf kaki setelah seharian melakukan aktivitas yang melelahkan. 

Memijat kaki dengan krim khusus ini juga dapat meningkatkan sirkulasi darah, mengurangi stres, dan membuat tidurmu semakin nyenyak karena rasa rileks dan nyaman dari produk tersebut. 

Menutrisi Kulit Kaki

Foot cream akan membuat kakimu terhidrasi, ternutrisi, dan lembap. Selain itu, produk ini juga mampu mengunci kelembapan di lapisan kulitmu dan membentuk lapisan pelindung di atas kakimu. Lapisan pelindung ini berfungsi untuk mencegah kaki menjadi kering dan pecah-pecah. 

Foot cream juga mampu mengembalikan kelemnapan yang hilang sehingga membuat kakmu lembut dan terawat. Jadi, jangan menunda-nunda untuk menggunakan produk perawatan kaki ini setiap hari, ya. 

Mempercantik Kulit Kaki

Sama seperti pelembap wajah yang berfungsi melembapkan wajah, foot cream juga mampu memberi kelembapan untuk kaki sehingga sangat penting untuk kaki yang sehat dan cantik. 

Foot cream dapat berfungsi sebagai alat untuk memperbaiki tekstur kulit kaki, kelembutan, dam kesehatan kulit kakimu. Selain itu, produk ini juga mampu membantumu mendapatkan kaki yang lembut, halus, tidak keriput sehingga kulit kaki terlihat lebih cantik. 

Melindungi Kaki dari Pengaruh Buruk Lingkungan 

Kakimu mungkin saja mengalami luka, pecah-pecah, atau kapalan. Hal ini sangat mungkin terjadi karena kaki juga tidak luput dari paparan sinar matahari yang keras dan terkena angin. 

Dengan mengaplikasikan foot cream setiap hari dapat melindungi kakimu dari pengaruh buruk lingkungan dan mencegah kaki menjadi kering serta kasar. Selain itu, produk ini juga mampu membuat tampilan kaki menjadi lebih halus dan lembut.

Secara umum, menggunakan krim khusus kaki ini dapat membantu menjaga kaki tetap sehat, nyaman, dan bebas rasa sakit. Hal ini tentu akan membuat aktivitasmu lancar, tanpa ada rasa sakit atau rasa tidak nyaman. 

Mengapa harus menggunakan foot cream? Apakah body lotion saja tidak cukup? Aktivitas sehari-hari, seperti berjalan, berlari, berolahraga, dan lain sebagainya dapat berdampak buruk pada kulit kakimu. Dampak buruk ini berupa kaki kasar, pecah-pecah, perih, dan lain-lain. 

Losion tubuh biasa mungkin saja bisa membantu mengatasi masalah kaki tersebut, tetapi seringkali hanya untuk sementara.  Jika losyen biasa tidak cukup, kini saatnya kamu menggunakan foot cream. 

Produk ini dapat membantu memberikan kelembapan ekstra bagi kulit kakimu sehingga menghindarkanmu dari kulit kasar dan kapalan. 

Saking kerennya, produk ini juga mendapatkan julukan ‘makan dan minuman’ untuk kulit kaki. Karena mengoleskan krim khusus untuk kaki ini sebagai makanan maka kakimu akan terhindar dari pecah-pecah, peradangan, dan rasa tidak nyaman. 

Beberapa Jenis Foot Cream Berdasarkan Kandungannya

Permasalahan kulit kaki setiap orang akan berbeda-beda. Ada yang masalah kulit kakinya kering, ada yang kulit kakinya pecah-pecah, dan ada pula yang kakinya berbau tidak sedap. 

Semua masalah tersebut membuat tidak nyaman saat beraktivitas. Kamu perlu menggunakan foot cream yang disesuaikan dengan jenis masalahmu. Berikut penjelasannya!

Hydrating Foot Cream

Jika kamu memiliki kaki yang sangat kering bahkan pecah-pecah maka pilihlah foot cream yang memiliki fungsi melembapkan dengan ekstra. 

Jadi, jika kamu ingin membuat kaki keringmu menjadi lembap, pastikan kamu memilih krim khusus kaki yang mengandung moisturizing agents, seperti petrolatum dan sodium hyaluronate agar kulit kakimu lembap dan lembut. 

Foot Cream untuk Menghilangkan Bau Kaki 

Beberapa orang memilih produk perawatan kulit yang memiliki aroma wangi. Jadi, tidak heran jika beberapa produsen foot cream juga memasukkan fungsi mengharumkan pada produk tersebut. 

Kamu bisa meenggunakan krim yang mengandung zinc dan sodium salicylate yang mampu mengharumkan bau kaki dengan kandungan antibakteri. 

Brightening Cream

Kandungan yang berfungsi untuk mencerahkan, antara lain ceramide, kolagen, dan shea butter. Kamu bisa memilih foot cream dengan salah satu kandungan tersebut agar kulit kakimu lebih cerah. Selain mencerahkan, beberapa kandungan tersebut juga mampu memperbaiki tekstur kulit kaki. 

Bagaimana Cara Menggunakan Foot Cream?

Setelah mengetahui apa itu foot cream, apa saja manfaat dan beberapa jenisnya, kini saatnya kamu mengetahui cara menggunakan produk tersebut dengan tepat. Langsung simak penjelasannya berikut ini.

Kamu bisa menggunakan produk ini tepat setelah mandi, ketika kaki masih dalam keadaan lembap. Hal ini akan membantu krim menyerap dengan cepat. Ambil foot cream secukupnya di jari telunjuk dan pijatkan secara lembut pada kaki dengan gerakan melingkar untuk melembapkan kaki dan membuat kaki tetap lembut. 

Kamu juga bisa menggunakan produk ini sebagai krim nutrisi setelah melakukan pedikur. Caranya yaitu dengan merendam kaki dalam baskom yang berisi air hangat selama 15 hingga 20 menit dan gunakan batu apung serta pengikis kulit kaki untuk mengeksfoliasi kulit yang bertujuan menghilangkan kulit mati dan kapalan. Bilas dan bersihkan kaki, kemudian keringkan. 

Setelah kaki kering, ambil foot cream secukupnya. Pijatkan krim ke seluruh kaki dan telapak kaki secara merata dengan tekanan lembut. Ketika krim sudah menyerap sempurna, gunakan sepasang kaos kaki untuk mendapatkan hasil maksimal seperti kaki halus dan lembut. 

Gunakan produk ini setiap malam, khususnya sebelum tidur. Caranya dengan mencuci kaki dengan air hingga bersih, kemudian pijat krim pada kaki dan kenakan sepasang kaos kaki. 

Hal ini akan membantu krim bekerja pada kaki selama semalaman dan membantumu mendapatkan kaki yang terhidrasi dan lembut di pagi hari. 

Cara Memaksimalkan Efek Foot Cream

Dalam upaya memaksimalkan efek foot cream agar mendapatkan hasil yang bagus seperti kaki halus dan lembut, berikut beberapa tips yang dapat kamu lakukan. 

Rendam Kaki di Air Hangat

Paling tidak satu minggu sekali, kamu harus merendam kaki dengan air hangat. Hal ini membantu membersihkan kakimu dari debu dan kotoran yang menempel di telapak dan jarimu dengan baik. Rendam kaki selama kurang lebih 15 hingga 20 menit. 

Lakukan Eksfoliasi Secara Berkala

Lakukan eksfoliasi secara berkala pada kakimu dengan menggunakan scrub maupun batu apung. Hal ini membantu untuk membersihkan sel-sel kulit mati di kakimu. Lakukan eksfoliasi dengan lembut dan hati-hati agar tidak melukai kulitmu. 

Menerapkan Perawatan Lainnya 

Seperti halnya wajah, kaki juga membutuhkan paket perawatan lain yang bagus setiap hari. Dalam rangka mendukung efek positif dari penggunaan foot cream maka perlu dilakukan perawatan lain pada kaki. 

Perawatan pendukung ini akan membantu kerja krim pada kaki sehingga kamu mendapatkan hasil yang lebih maksimal, seperti kulit yang lembap, hidrasi yang sempurna, dan kulit yang lebih halus.

Mulai Bisnis Foot Cream dengan Brand Kosmetik Sendiri? Why Not!

berbisnis foot cream

Meski tak sering mendapat perhatian, kebutuhan akan krim khusus perawatan kaki tetaplah ada. Dan tak ada salahnya untukmu, para brand owner, untuk mencoba menawarkan produk foot cream ini untuk konsumen setiamu.

Di Mash Moshem Indonesia, kamu bisa membuat produk perawatan tubuh apapun, mulai dari perawatan rambut kulit kepala hingga ujung kaki. Head to toe! Karenanya, membuat foot cream bukanlah perkara baru atau susah untuk kami.

Kamu bisa langsung mendiskusikan konsep produk yang mau kamu ciptakan. Seperti apa saja bahan yang ingin kamu pakai dalam formulasi krim kaki ini, apa manfaat utamanya, jenis aroma, juga ukuran dan jenis kemasan yang kamu pakai.

Lantas bagaimana dengan budget? Well, take it easy, Beautypreneurs.

Bersama Mash Moshem Indonesia, kamu tak perlu ambil pusing soal harga produksi yang besar. Karena kami bisa menyesuaikan HPP ini dengan besaran modal yang kamu miliki.

Tapi tenang, kualitas produk juga nggak akan mengecewakan. Karena keberhasilan bisnis kosmetikmu juga berbanding lurus dengan kesuksesan kami sebagai penyedia jasa maklon.

Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik untukmu. Because your success is our greatest achievement.

So, langsung hubungi tim kami via Contact Us untuk mulai merancang produk impianmu!

author-avatar

About Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011