11 Rekomendari Instagram Analytics Tools Gratis, Wajib Tahu!

instagram analytics tools

Siapa sih yang enggak tahu Instagram? Medsos populer ini terbilang sangat cocok untuk mempromosikan bisnis. Apalagi banyak cara yang bisa pebisnis lakukan untuk mengoptimalkan Instagram Marketing. Misalnya dengan menggunakan Instagram Analytics Tools.

Melihat banyaknya pengguna Instagram di dunia, tentu saja ini kesempatan yang cukup bagus untuk para pebisnis sebagai strategi untuk pemasaran. Selain itu, Instagram juga didukung dengan fitur-fitur yang cukup canggih guna mendongkrak penjualan.

Seperti Instagram Ads, Reels, Story hingga yang terbaru adalah Instagram Shopping. Tentu saja semua fitur tersebut sangat menguntungkan para pebisnis.

Jika dulu focus konten Instagram hanya berbentuk foto saja, kini mereka juga menyediakan fitur video. Dengan adanya hal tersebut, para marketer dapat membuat beragam strategi dengan berbagai jenis konten.

Lantas bagaimana sih cara melihat performa kesuksesan Instagram? Untuk mengetahui performa Instagram, kamu bisa memantau hal tersebut melalui Instagram Analytics. Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan di artikel ini hingga selesai ya. Selamat membaca!

Apa Itu Instagram Analytics?

Instagram Analytics merupakan merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mengukur performa Instagram. Instagram Analytics akan menyajikan data berupa grafik sekaligus angka untuk mendukung kebutuhanmu.

Data sajikan dalam Instagram Analytics pun cukup beragam. Seperti demografi pengguna, aktivitas follower hingga konten mana saja yang paling mereka sukai. Dengan begitu kamu akan mengetahui karakteristik para follower lebih dalam lagi.

Dengan mengetahui karakteristik tersebut, kamu bisa melakukan strategi yang pas agar sesuai sasaran. Nah, untuk memantau Instagram Analytics, kamu perlu tools untuk melakukannya. Apa saja sih Instagram Analytic Tools ini? Berikut 11 daftar dan penjelasan selengkapnya.

Baca Juga: 10+ Jenis Media Social Analytic Tools untuk Optimalkan Promosi, Apa Saja?

11 Instagram Analytics Tools  Gratis yang Bisa Kamu Coba

Tak bisa dipungkiri bahwa saat ini Instagram menjadi platform yang digemari para pebisnis sebagai sarana untuk berjualan dan beriklan. Sehingga sangat penting sekali untuk memantau setiap peformanya. Untuk mengetahui kinerja Instagram, kamu perlu Instagram Analytics Tools.

Ada beberapa tools yang bisa kamu gunakan. Mulai dari yang gratis hingga yang berbayar. Apa saja tools tersebut?

Brandwatch (Falcon.io)

Tools pertama yang bisa kamu gunakan adalah Brandwatch. Yakni tools analytics yang dapat digunakan untuk mengukur performa berbagai sosial media. Salah satunya adalah Instagram. Tentu saja tools ini tidak gratis.

Namun kamu bisa mencobanya secara gratis selama 14 hari di awal pemakaian. Untuk seterusnya kamu bisa membayar 108 dollar per bulan. Tentunya layanan ini didukung dengan beragam metric yang mumpuni. Total ada 100 lebih metric yang disediakan Brandwatch untuk mengukur performa sosial media.

Beberapa metrics tersebut seperti tayangan organik, berbayar, dan viral, jangkauan, tingkat posting dan reaksi tingkat halaman, metrik demografis tentang pengikut, tampilan video di halaman dan tingkat posting.

Tak hanya sekedar tools analytics. Kamu bisa menggunakan Brandwatch sebagai managemen untuk sosial media. Mulai dari managed konten hingga penjadwalan, semua juga dilakukan oleh layanan yang satu ini.

Bahkan Brandwatch juga dapat mempublikasikan semua iklan yang kamu buat ke semua lini sosial media. Menarik sekali bukan?

Iconosquare

Tools selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah Iconsquare. Yakni tools yang tidak hanya bisa menyediakan data analytics saja. Namun juga dapat membantumu untuk memantau dan menyusun strategi konten untuk ke depannya.

Data analytics yang disajikan Iconsquare sangat beragam. Mulai dari demografi, gender hingga bahasa yang digunakan oleh follower. Selain itu, tools ini juga mempunyai keunikan. Yakni dapat melacak tren tagar apa yang lagi tren. Hingga melakukan pelacakan pada kompetitor.

Tentunya hal tersebut akan menjadi indikasi sangat penting. Dengan mengetahui performa kompetitor, kamu dapat mengukur keberhasilan bisnis yang kamu jalankan. Juga untuk menyusun strategi baru untuk ke depannya.

Namun selain beragam keuntungan yang diberikan tersebut, ada juga kekurangan yang dimiliki tools ini. Salah satunya adalah penamaan kategori yang membingungkan.  

Brand24

Brand24 merupakan tools yang cukup canggih dalam memantau perkembangan Instagram. Tools ini dapat memantau segala aktivitas yang dilakukan para follower yang berkaitan dengan brand yang kamu bangun. Mulai dari konten hingga tagar yang dibuat oleh para follower tersebut.

Tentu saja hal ini akan mempunyai dampak yang cukup baik. Kamu dapat mengetahui bagaimana tanggapan follower tersebut terhadap brand yang kamu bangun.

Bahkan Brand24 juga dapat meriset tagar apa yang yang sedang tren. Dengan begitu konten yang kamu buat akan berpeluang menjangkau lebih banyak pengguna lagi.

Yang lebih menggembirakan, Brand24  dapat kamu gunakan secara gratis selama 14 hari. Namun setelah itu kamu tetap dapat menggunakannya dengan melakukan pembayaran sebesar 46 dollar per bulannya. Bagaimana, tertarik?

Analisa

Tools selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah Analysa. Yakni merupakan influencer marketing yang hanya berfokus pada Instagram saja.

Tentunya dengan menggunakan tools ini kamu akan dibantu untuk memahami berbagai metric insight pada Instagram. Termasuk memahami data yang berupa angka di dalamnya.

Tools yang satu ini dapat kamu gunakan secara gratis dan juga premium. Tentu saja dua jenis ini akan menyajikan kelengkapan data yang berbeda. Selain menyajikan data insight, Analisa juga dapat meriset beberapa tren, termasuk tagar untuk kelancaran bisnismu.

HypeAuditor

Tak hanya Analisa, kamu juga bisa menggunakan tools HypeAuditor. Tools ini sangat cocok untuk kamu yang berencana untuk memakai jasa influencer untuk beriklan. Sebab HybeAuditor dapat mengukur performa influencer yang ingin kamu gunakan.

Apakah engagement influencer tersebut bagus atau tidak. Tentu saja hal ini sangat cocok untuk meminimalisir kerugian untuk ke depannya. Pasti kamu nggak mau dong sudah membayar mahal, namun tidak ada benefit yang datang setelah menggunakan influencer tersebut?

Untuk itu kamu perlu melakukan riset terlebih dahulu dengan menggunaan HypeAuditor. Namun selain keuntungan tersebut yang ditawarkan, ada juga beberapa kekurangan yang dimiliki tools yang satu ini. Yakni menyediakan data dengan cukup lambat.

Instagram Insights

Tools yang satu ini bisa kamu gunakan secara gratis. Yep, Instagram Insight merupakan tools bawaan dari Instagram. Jadi kamu tidak perlu repot untuk install aplikasi baru untuk mengetahui performa Instagrammu.

Cukup dengan klik ikon profil, kemudian pilih insight. Untuk diketahui sebelum  menggunakan Instagram Insight, wajib bagi kamu untuk mengubah akun dari personal ke bisnis terlebih dahulu. Dengan begitu kamu bisa memantau setiap pergerakan follower dan konten yang sudah kamu buat.

SYLO

SYLO merpakan sebuah platform influencer yang menawarkan analisis untuk berbagai sosial media. Mulai dari Youtube, Facebook hingga Instagram. Hampir sama seperti HypeAuditor yang dapat menganalisis influencer yang akan menjadi ‘alat’ untuk promosi.

Namun sebelum menggunakannya, kamu memerlukan izin influencer tersebut untuk menghubungkan akun dengan SYLO. Setelah influencer mengizinkan akses, maka baru kamu bisa menilai performa mereka di Instagram.

Sehingga kamu bisa langsung menganalisa produkmu yang langsung dipasarkan oleh influencer tersebut. Kamu juga bisa membedah beberapa data seperti demografi, gender hingga jangkauan konten yang sudah dibuat influencer tersebut.

SocialBook

Tools selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah SocialBook. Ini merupakan salah satu tools yang juga sangat cocok bila kamu menggunakan jasa influencer sebagai salah satu strategi untuk marketing.

SocialBook mempunyai layanan khusus dengan memberikan data performa para influencer tersebut di Instagram.

Tools ini akan merangking mana saja influencer yang cocok untuk kontenmu. Mulai dilihat dari total follower hingga engagement yang didapat dari influencer tersebut. Sehingga peluang bisnismu untuk mendapatkan jangkauan yang luas pun sangat besar.

Tak hanya dapat merujuk siapa influencer yang tepat untuk bisnis, namun SocialBook juga merupakan tools yang tepat untuk melakukan riset di Instagram. Mulai dari tren konten hingga hastag yang digunakan. Dengan begitu kamu tidak akan ketinggalan tren-tren terbaru di sosial media.

SocialBook juga dikenal sebagai tools yang cukup lengkap dalam menyajikan data. Namun sayangnya kamu tidak bisa menggunakannya dengan gratis. Semua harus berbayar.

Pixlee

Ingin tools Instagram analytics yang free alias gratis? Well, Pixlee adalah solusinya. Tools yang satu ini dapat memberikan data analytic secara gratis. Selain itu membuat dan membagikan laporan data dari metric di Instagram.

Bahkan tools yang satu ini juga bisa memberikan analytic data dari influencer yang ingin kamu gunakan untuk memasarkan produk. Tak hanya itu, Pixlee juga bisa memantau segala postingan di Instagram yang terkait ddengan brandmu.

Tentu hal ini akan sangat berguna untuk membantumu memahami dan memantau kesuksesan konten. Dari data tersebut juga bisa kamu jadikan sebagai acuan untuk membuat strategi baru untuk ke depannya.

Socialbakers

Tools selanjutnya adalah Socialbakers. Tools yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang menginginkan Instagram Analytic secara gratis. Sebab peggunaan Socialbakers tidak dipungut biaya sepeser pun. Bahkan juga bisa digunakan untuk dua jenis akun Instagram. Yakni personal dan bisnis.

Jadi untuk kamu yang ingin mengukur performa di Instagram, tidak perlu repot untuk mengganti akun menjadi bisnis. Selain itu kamu juga bisa memantau performa Instagrammu melalui tools yang satu ini. Mulai dari mana saja konten yang paling diminati hingga yang paling buruk.

Yang lebih bagusnya lagi, Socialbakers juga bisa mengalisa performa dari followermu. Mulai dari kapan saja mereka aktif dan masih banyak lainnya. Tools yang satu ini juga akan memberikanmu rekomendasi waktu kapan saja yang tepat untuk upload konten.

Union Metrics

Tools ke 11 yang wajib kamu tahu adalah Union Metrics. Tidak seperti Socialbakers, Union Metrics merupakan tools analytics Instagram yang berbayar. Meskipun berbayar, Union Metiks dapat memberikan laporan serta memeriksa performa insightmu dari hari ke hari.

Beberapa data yang disajikan Union Metrics adalah waktu terbaik untuk posting, laporan postingan yang berhasil dan gagal menaikkan engagement, rekomendasi konten yang bisa, anda posting, tagar yang menghasilkan engagement tertinggi bagi audiens baru.

Itulah beberapa tools dan beberapa kekurangan serta kelebihannya. Nah, sekarang adakah tools yang cocok untuk bisnismu?

Tools Mana yang Cocok untuk Bisnismu?

Sebenarnya tujuan dari semua tools tersebut adalah sama. Yakni memberikan data tentang performamu di Instagram. Dengan data tersebut kamu bisa melakukan analisis hingga membuat strategi baru supaya bisnismu lebih berkembang.

Namun bagaimana cara menentukan tools yang cocok untuk bisnis? Well, yang harus kamu perhatikan pertama adalah kebutuhan dan tujuan dari Instagrammu. Dengan menentukan kebutuhan tersebut, kamu akan bisa menentukan tools mana yang paling cocok.

Selain itu kamu juga harus menyesuaikan dengan budget. Jangan sampai kamu sudah mengeluarkan budget besar, namun justru tidak bisa menggunakan atau bahkan tidak sesuai dengan tujuan serta kebutuhanmu.

Nah, dari penjelasan di atas, adakah tools Instagram yang sesuai dengan kebutuhannmu? Namun, untuk mengetahui itu semua, jangan ragu untuk mencoba ya. Karena if you never try, you never know!

Selain mengukur peforma Instagram Marketing, kamu juga bisa melakukan berbagai upaya untuk membuat promosi digitalmu berjalan lancar. Misalnya dengan membuat produk kosmetik terbaik dan mampu bersaing di pasaran.

Well, kalau urusan ini, Mash Moshem Indonesia bisa membantumu sampai tuntas. Bersama tim kami yang berpengalaman dan ahli di bidangnya, kamu dapat menciptakan kosmetik apapun dengan legalitas lengkap.

Tak hanya itu, kami bahka menawarkan layanan aftersales berupa pembuatan media promosi. Seperti brosur, katalog, foto produk, video produksi, dan product knowledge. Kamu bisa menggunakan media promosi menarik ini untuk membuat konten Instagram Marketing-mu kian ciamik.

About Author

Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011

Related posts

Leave a Comment