Bantu Segarkan Wajah, Ini Dia Manfaat Buah Melon untuk Kecantikan

manfaat buah melon untuk kecantikan (2)

Penggunaan buah-buahan sebagai bahan dasar dan campuran dalam formulasi produk perawatan sangatlah umum dilakukan.

Tak hanya memberikan aroma manis dan menyegarkan, buah-buahan pun mengandung berbagai manfaat yang sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

Salah satu buah yang juga cukup sering ditemukan dalam kandungan produk kosmetik adalah buah melon. Ya, buah dengan kandungan air yang sama banyaknya dengan semangka ini memiliki banyak nutrisi yang dibutuhkan oleh kulit kamu.

Misalnya, vitamin, mineral, dan berbagai senyawa antioksidan yang mampu memelihara kecantikan kulit dari dalam maupun luar.

Mau tahu lebih banyak soal manfaat buah melon untuk kecantikan? Simak artikel ini sampai habis, yuk!

Kandungan Gizi Buah Melon yang Baik untuk Kecantikan

manfaat buah melon untuk kecantikan (1)

Sebelum mengenal manfaatnya untuk kecantikan, tentu belumlah lengkap kalau kamu tidak mengetahui berbagai kandungan gizi yang ada dalam buah melon, khususnya yang baik untuk kecantikan.

Karena, kandungan-kandungan inilah yang nantinya bekerja untuk membantu merawat kesehatan dan kecerahan kulitmu. Baik melindunginya dari dampak buruk lingkungan, mengatasi masalah tertentu, dan masih banyak lainnya.

Vitamin C

Meski tidak terasa masam sama sekali, rupanya buah melon menyimpan kandungan vitamin C yang cukup tinggi.

Nah, seperti yang kamu tahu jenis senyawa satu ini memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Vitamin C telah diakui sebagai antioksidan yang baik dan dapat bekerja efektif menangkal dampak buruk radikal bebas pada kulit.

Bahkan, jenis vitamin satu ini diketahui mampu mencegah dan memulihkan sel kulit yang bermasalah. Mengatasi hiperpigmentasi, dengan mencerahkan wajah secara menyeluruh.

Vitamin C pun mampu mendukung produksi kolagen dan regenerasi sel pada kulit. Bahkan senyawa ini pun diketahui mampu memperkuat skin barrier, melindungi kulit dari paparan sinar UV, dan menurunkan resiko kanker kulit pada kamu.

Vitamin B6

Tak kalah dengan vitamin C, kandungan vitamin B6 dalam melon pun mampu membantu pembentukan asam amino.

Asam amino sendiri merupakan hal yang sangat dibutuhkan dalam memelihara skin barrier kulit wajah kamu. Adanya skin barrier ini sangat penting sebagai pelindung pertama kulit dari berbagai faktor eksternal.

Bila ada masalah pada skin barrier, maka sudah bisa dipastikan berbagai dampak buruk radikal bebas dan paparan sinar matahari berlebihan bisa mampir pada wajah mulusmu.

Vitamin B9 (Folat)

Sering diasosiasikan dengan kesehatan ibu hamil, asam folat atau vitamin B9 sejatinya juga bisa digunakan untuk merawat kesehatan dan kecantikan kulit.

Kandungan ini dikatakan ampuh bekerja sebagai antiaging, yang bisa membantu menyamarkan dan mengurangi tanda penuaan pada kulit. Seperti kerutan, garis halus, hingga kurangnya elastisitas pada kulit.

Tak sampai itu, folat pun sangat direkomendasikan untuk mendetoksifikasi tubuh, sehingga dapat mengurangi resiko terjadinya jerawat dan merangsang penyembuhannya.

Vitamin K

Kandungan selanjutnya yang ditemukan dalam buah melon adalah vitamin K. Jenis senyawa satu ini mampu membantu pembekuan darah pada tubuh, sehingga memiliki peranan yang besar pada proses penyembuhan luka di kulit kamu.

Tak cuma itu, vitamin K pun mampu membantu mengatasi berbagai masalah kulit. Seperti memudarkan bintik hitam, meredakan pembangkakan kantung mata, menghilangkan bekas luka, hingga mengurangi tampilan strecth mark.

Kalium

Tak hanya kaya akan vitamin, dalam buah melon pun kamu akan menemukan kandungan kalium yang cukup tinggi.

Ya, jenis mineral satu ini telah sangat dikenal karena kemampuannya dalam mempercantik tampilan kulit. Kalium dapat membantu menjaga kelembapan kulit, menyeimbangkan pH tubuh, dan memaksimalkan fungsi kulit.

Beta Karoten (Pro Vitamin A)

Kandungan selanjutnya yang ada dalam buah melon adalah beta karoten atau yang juga diketahui sebagai pro vitamin A.

Beta karoten juga dikenal karena sifat antioksidannya yang sangat tinggi, sehingga mampu melawan stressor lingkungan dan melindungi kesehatan kulit.

Selain itu, beta karoten akan membantu melawan kerusakan kulit yang disebabkan oleh paparan sinar matahari secara berlebihan.

Bahkan asupan senyawa ini jika terpenuhi dengan cukup akan membantu merawat keremajaan kulit, dengan membuat kulit wajah kamu jadi tampak lebih bercahaya.

Selain kandungan yang telah disebutkan di atas, melon masih kaya akan nutrisi lain yang tak kalah baiknya untuk kecantikan. Misalnya phytoene, quercetin, caffeic acid, magnesium, yang bekerja sebagai antioksidan dan mampu memperbaiki fungsi kulit kamu.

Berbagai Manfaat Buah Melon untuk Kecantikan

manfaat melon untuk wajah (5)

Nah, setelah mengetahui berbagai kandungan dalam buah melon yang sangat baik untuk kecantikan, kamu pasti udah enggak sabar ingin tahu daftar manfaat buah satu ini, bukan?

Tanpa banyak basa-basi lagi, cek berbagai manfaat buah melon untuk kecantikan berikut ini, ya!

Membantu Menghidrasi Wajah

Menjaga kulit terhidrasi dengan baik adalah hal yang harus selalu kamu lakukan, karena kondisi akan membuat skin barrier kulit jauh lebih kuat. Akhirnya, berbagai pengaruh buruk dari lingkungan yang tidak sehat akan bisa diminalisir.

Nah, untungnya buah melon bisa membantu menhidrasi kulit wajahmu, bahkan tanpa membuatnya jadi terlalu berminyak.

Ini dikarenakan, kandungan air dan vitamin yang ada dalam buah melon mampu memperbaiki sel kulit yang bermasalah akibat terpapar sinar matahari berlebihan.

Manfaat buah melon untuk kecantikan ini akan semakin terasa bila kamu mengkombinasikannya dengan buah lain yang mengandung lemak sehat. Seperti yang ada dalam minyak zaitun, buah alpukat, ikan, kacang almond, dan berbagai bahan lainnya.

Menghaluskan Kulit

Kulit yang terhidrasi dengan baik pun akan memberikan pengaruh yang luar biasa terhadap tekstur kulit, termasuk membuatnya jadi terasa lebih halus dan lembut.

Sebaliknya, kalau kulit terlalu kering ataupun terlalu berminyak, maka akan membuat wajah jadi lebih kasar dan rentan mengalami jarawat, muncul kerutan, dan lain sebagainya.

Selain itu, kandungan kalium dan vitamin B yang ada dalam buah melon mampu memperbaiki kelembapan kulit dan menjaganya agar tidak mudah hilang.

Hal inilah yang kemudian memberikan banyak andil dalam membuat kulit wajah dan tubuhmu jadi lebih halus dari sebelumnya.

Mencerahkan Kulit dan Mencegah Penuaan Dini

Apakah kamu merasa kian hari kulitmu jadi tampak kurang maksimal, misalnya jadi lebih kusam, muncul kerutan dan garis halus?

Masalah kecantikan ini bisa dengan mudah kamu atasi dengan menggunakan buah melon, lho. Ya, kandunga vitamin C-nya yang tinggi mampu meningkatkan produksi kolagen dan regenerasi sel kulit baru yang lebih sehat.

Kolagen sendiri merupakan jenis protein yang banyak ditemukan pada jaringan ikat, termasuk pada kulit. Protein ini mampu menjaga kelembapan dan elastisitas kulit, sehingga berpengaruh penuh untuk vitalitas kulit.

Sayangnya, kian bertambahnya usia kita, produksi kolagen secara alami pada tubuh akan berkurang. Untuk itu, asupan antioksidan dan vitamin C untuk membantu pembentukan protein ini pun akan menjadi bantuan besar untuk kesehatan dan kecantikan.

Bantu Mengatasi Sunburn

Paparan sinar matahari telah lama diketahui menjadi penyebab dari berbagai masalah kecantikan, termasuk munculnya sun spot, kulit yang kering dan kusam, hingga menimbulkan sun burn.

Kamu bisa mencegah berbagai dampak buruk matahari itu dengan mengoptimalkan perlindungan kulitmu lewat buah melon.

Kandungan vitamin C dan vitamin E-nya mampu bekerja sebagai antioksidan yang mendukung fungsi skin barrier dalam melindungi kulit. Bahkan keduanya bisa memperbaiki jaringan kulit yang bermasalah karenanya dan mengembalikan vitalitasnya.

Selain itu, vitamin E mampu membantu menenangkan kulit dan memberikan kelembapan ekstra. Hal ini sangat penting untuk merawat kulit yang teriritasi maupun terbakar sinar matahari berlebihan.

Mencegah Kerusakan dan Kerontokan Rambut

Selain baik untuk kulit, rupanya buah melon pun dapat bekerja sama baiknya untuk merawat kesehatan dan mencegah kerusakan pada rambut.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kandungan vitamin C dan pro vitamin A-nya yang tinggi membuat bahan alami ini sangat ideal jika digunakan untuk merawat rambut dan kulit kepala kamu.

Sebab kandungan ini akan membantu mengontrol produksi minyak wajah yang berlebihan. Sedangankan vitamin C-nya akan memproduksi kolagen, sehingga struktur kulit dan rambut jadi membaik.

Tak Cuma itu, vitamin juga dapat berperan dalam mengoptimalkan penyerapan zat besi pada tubuh. Padahal kalau zat besi tidak tercukupi dengan baik, maka rambut akan sangat mudah rapuh hingga mengalami kerontokan.

Dengan mengonsumsi melon, asupan vitamin C jadi terpenuhi, zat besi terserap dengan lebih baik, dan kerontokan rambut pun akhirnya dapat dicegah.

Setelah membaca ulasan di atas, apakah kamu terkejut mengetahui fakta manfaat melon untuk kecantikan kulit dan rambut rupanya sangat beragam?

Ya, karenanya enggak mengherankan jika menemukan berbagai produk perawatan kecantikan yang menggunakan bahan alami ini sebagai bahan dasar maupun campuran dalam komposisinya.

Untuk mendapatkan berbagai manfaat buah melon untuk kecantikan ini, kamu bisa mengonsumsinya secara rutin atau menggunakannya sebagai bagian dari perawatan wajah harianmu.

Well, pokoknya selamat mencoba dan semoga artikel ini bisa membantumu!

About Author

Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011

Related posts

manfaat kandungan adaptogen dalam skincare

Manfaat Kandungan Adaptogen dalam Skincare, Apa Saja?

Tahukah kamu, manfaat kandungan adaptogen dalam skincare ada banyak macamnya. Kandungan ini nggak cuma bermanfaat untuk mempercantik kulit wajah, tetapi juga bisa membantu menyehatkan kulit kamu. Nggak seperti kandungan bahan aktif lainnya, kandungan adaptogen masih jarang dipakai sebagai komposisi...

Continue Reading

Leave a Comment