Inilah Manfaat Jujube untuk Kecantikan Kulit, Apa Saja?
Korea Selatan telah menjadi negara yang terkenal dengan drama dan K-Popnya. Tentunya kedua hal tersebut memang sudah mendunia dan memiliki penggemar yang tidak sedikit. Namun, apakah kamu tau, kalau korea juga memiliki perkembangan tren kosmetik yang juga sangat pesat?
Korea Selatan nyatanya memiliki identitas tersendiri dengan kosmetik dan make up yang mereka miliki. Dengan look yang simple dan natural, tren kecantikan Korea mampu menyita perhatian dunia. Tak jarang orang-orang diseluruh penjuru dunia juga mengikuti perkembangan kosmetik dari negara yang satu ini.
Nah, salah satu tren kecantikan di Korea Selatan yang saat ini banyak digemari oleh pecinta kosmetik dan skincare adalah manfaat yang diberikan dari Jujube. Tanaman Jujube atau yang lebih dikenal dengan kurma Korea ini mulai digemari sebagai salah satu bahan terbaik untuk ingredient skincare.
Tapi, apakah benar manfaat Jujube memang seampuh itu dalam memberikan perawatan untuk kulit?
Jadi, artikel ini akan membahas secara tuntas mengenai manfaat Jujube untuk kecantikan kulit kamu. Jadi, simak penjelasan mengenai kurma korea ini dengan seksama ya, jangan di skip! Let’s go!
Sekilas Tentang Jujube (Kurma Korea)
Jujube merupakan tanaman yang banyak tumbuh di wilayah selatan Asia, seperti Lebanon, Iraq, Pakistan, dan lainnya. Di Korea Selatan sendiri, Jujube sering menjadi campuran makanan manis bernama yaksik. Karena sering menjadi makanan orang-orang korea, maka Jujube kemudian dikenal menjadi Kurma Korea.
Tanaman ini memiliki nama latin Zizyphus Jujuba yang dikenal memiliki banyak manfaat untuk tubuh jika dikonsumsi. Jujube juga sering dijadikan bumbu dan menjadi salah satu bahan obat tradisional di India.
Namun siapa sangka, buah kurma berwarna merah ini nyatanya juga memiliki manfaat yang baik untuk kulit. Dan di era sekarang, Jujube juga sudah menjadi salah satu bahan ingredients yang terkenal dalam dunia skincare. Ekstrak dari buah ini kemudian dicampurkan pada produk skincare, dan memberikan manfaat yang baik untuk kulit.
Penasaran apa saja manfaat Jujube untuk kecantikan kulit kamu? Yuk simak penjelasannya di bawah ini, check it out!
Manfaat Jujube untuk Kecantikan Kulit
Dari penjelasan sebelumnya kamu pasti sudah mengenal kurma Korea yang satu ini. Jujube kemudian menjadi salah satu buah yang mampu memberikan manfaat yang baik untuk kulit. Berikut beberapa manfaat Jujuba untuk kecantikan kulit kamu.
Bisa Mencegah dan Mengatasi Masalah Jerawat
Manfaat Jujube untuk kecantikan kulit yang pertama yaitu mampu mencegah dan mengatasi masalah jerawat di kulit kamu. Ekstrak dari buah Jujube memiliki sifat anti-bakteri yang bisa membantu mengatasi masalah pada kulit.
Karena sifatnya yang antibakteri tersebut, bahan ini bisa diandalkan untuk membantu menghilangkan masalah jerawat dan mencegah terjadinya infeksi pada kulit. Selain itu, ekstrak jujube juga bisa membantu kulit menjadi lebih bersih.
Sifat anti-bakteri tersebut juga dipercaya bisa membantu mencegah munculnya jerawat pada kulit. Dan juga bisa mencegah infeksi yang akan ditimbulkan dari masalah jerawat tadi. Jadi, ekstrak Jujube ini memang sangat aktif membasmi bakteri penyebap jerawat dari kulit kamu!
Menjadi Agen Anti-Penuaan yang Baik
Manfaat Jujube untuk kecantikan kulit selanjutnya adalah bisa menjadi agen anti-penuaan untuk kulit. Hal ini dikarenakan ekstrak Jujube mengandung antioksidan yang tinggi. Di mana antioksidan memang berperan penting menjadi pelindung untuk kulit dari polutan dan radiasi sinar UV.
Jika kulit terpapar sinar UV dan polutan terlalu sering, maka akan membuat kulit menjadi hiperpigmentasi, memunculkan keriput, dan garis halus pada wajah. Sehingga dengan ekstrak Jujube ini, tanda-tanda penuaan tersebut tidak akan muncul pada wajah kamu.
Jadi, bisa dikatakan bahwa ekstrak buah Jujube memang sanat maksimal dalam melawan tanda-tanda penuaan, dan menjadi anti-aging yang baik untuk kulit.
Mampu Melembapkan Kulit
Manfaat Jujube untuk kecantikan kulit yang ketiga adalah bisa menjadi pelembap alami untuk kulit. Ekstrak buah ini memang bermanfaat untuk mengatasi masalah kulit kering. Terlebih di Korea sendiri pada musim dingin, orang-orang mengaklami masalah kulit kering dan sangat rawan terkena ruam.
Sehingga, kemudian ekstrak Jujube dijadikan bahan pelembap alami untuk mereka pakai pada saat kulit mengalami kekeringan. Dan manfaat ekstrak ini memang mampu mengembalikan kelembapan alami dari kulit.
Selain itu, ekstrak buah Jujube juga mampu memberikan nutrisi untuk kulit kamu. Karena manfaatnya yang bisa melembapkan kulit, Jujube juga akan mengembalikan kondisi kulitmu agar terasa lebih kenyal, lembut, dan halus.
Membantu Meremajakan Kulit
Manfaat Jujube untuk kecantikan kulit yang keempat adalah membantu meremajakan kulit kamu. Selain diambil ekstraknya, Jujube juga bisa diproduksi sebagai minyak. Saat buah ini menjadi minyak, tentunya akan memberikan efek yang berbeda untuk kulit kamu.
Minyak Jujube dikenal bisa membantu menghilangkan kotoran pada kulit dan membantu mengangkat sel-sel kulit mati. Selain itu, bintik hitam yang timbul di wajah juga bisa dihilangkan dengan minyak Jujube.
Dengan menggunakan minyak Jujube, kamu bisa mengembalikan kondisi kulit yang kusam menjadi lebih cerah bercahaya. Kulit akan tampak lebih muda dan sehat, terlebih Jujube memang mengandung antioksidan yang tinggi. Sehingga bisa merawat dan menyehatkan kulit kamu.
Menjadi Anti-Inflamasi untuk Kulit
Manfaat Jujube untuk kecantikan kulit yang selanjutnya adalah mampu menjadi agen anti-inflamasi yang baik untuk kulit. Saat buah Jujube ini diolah menjadi minyak, buah ini kemudian memiliki sifat anti peradangan untuk kulit.
Minyak Jujube akan membantu melindungi kulit, menenangkan kulit. Sekaligus meredakan peradangan yang diakibatkan oleh iritasi, kemerahan, atau jerawat yang muncul pada kulit. Terlebih saat kulit wajah terpapar sinar matahari, maka kulit bisa lebih ditenangkan dengan menggunakan minyak Jujube ini.
Selain itu, minyak Jujube juga sangat efektif dalam mengobati kulit yang mengalami iritasi. Jadi, tidak hanya kulit waja, namun juga bisa diaplikasikan pada kulit diseluruh tubuh.
Bisa Mencerahkan Kulit
Manfaat Jujube untuk kecantikan kulit yang berikutnya adalah bisa membantu mencerahkan kulit kamu. Ekstrak Jujube memang sangat banyak mengandung antioksidan yang baik untuk kulit. Dengan kandungan tersebut, akan mencegah terjadinya kerusakan sel pada kulit kamu.
Antioksidan dalam ekstrak Jujube juga memberikan perlindungan dari sinar matahari, polusi, serta radikal bebas. Dengan kandungan antioksidan, menjadikan kulit menjadi lebih lembap, dan terhindari dari masalah kulit lainnya. Sehingga dengan kulit yang sehat ini, kamu bisa mendapatkan kecerahan yang alami pada kulit.
Maklon Kosmetik dengan Kandungan Jujube (Kurma Korea)
Itulah beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan dari buah Jujube atau kurma korea ini. Banyak banget manfaat yang bisa kamu dapatkan dari buah ini untuk kulit. Bahkan hingga kini, enggak sedikit perusahaan kosmetik yang melirik jujube sebagai bagian dari produk mereka.
Jika kamu ingin memiliki produk kosmetik dengan menggunakan ekstrak buah ini, kamu bisa banget bekerja sama dengan kami. Bersama Mash Moshem Indonesia, mari ciptakan produk skincare berkualitas dengan kandungan ekstrak jujube ini.
Kami bisa membantumu membuat produk skincare pilihanmu dengan formulasi yang sangat berkualitas. Karena kami memiliki tim Research and Development (RnD) yang sudah sangat ahli dalam membuat formulasi produk kosmetik.
Tidak hanya ekstrak Jujube saja nih, kamu juga bisa memasukkan bahan-bahan terbaik lainnya pada produk skincaremu. Kamu bisa menentukan sendiri aroma, warna, hingga tekstur seperti apa yang ingin kamu buat pada produkmu. Semua bisa di request dan kami siap membuat skincare sesuai dengan keinginanmu.
Selain dari segi fromulasi, kamu juga bisa menentuan sendiri kemasan seperti apa yang ingin kamu pakai. Kami juga bisa membuatkan desain produk, foto produk, video produk, hingga company profile. Semua bisa kami kerjakan all by request client!
Nah, itulah beberapa penjelasan mengenai manfaat Jujube untuk kecantikan kulit. Kamu bisa mencari produk skincare yang mengandung bahan ini, agar masalah kulitmu bisa lebih cepat teratasi. Terlebih, buah Jujube nyatanya juga sudah dipakai di berbagai macam produk kecantikan kulit kamu.
Jangan lupa untuk meninggalkan komentar jika kamu memiliki informasi lebih mengenai buah Jujube ini. See you!