Punya Banyak Manfaat, Cek Serba Serbi Hair Oil Berikut Ini

hair oil (2)

Menjaga kesehatan dan kecantikan rambut sama pentingnya dengan merawat kulit wajah kamu. Sebab, rambut yang tampak sehat, lebat dan berkilau akan dapat menambah pesonamu, lho!

Untuk merawat kesehatan rambut adalah dengan menggunakan rangkaian hair care routine, salah satunya dengan mengaplikasikan hair oil atau minyak rambut.

Sesuai dengan namanya, hair oil merupakan produk perawatan rambut yang berjenis oil based, dan umumnya memiliki khasiat utama untuk menjaga dan memberi kelembapan ekstra pada batang rambut.

Hair oil adalah minyak khusus rambut yang berfungsi utnuk menjaga kelembapan dan melembutkan, dan memberi kilau pada rambut penggunanya.

Namun, tahukah kamu banyak juga yang ternyata enggak suka pakai hair oil, lho? Apakah kamu juga salah satunya?

Well, padahal selain melembapkan, hair oil punya banyak manfaat lain untuk rambutmu. Penasaran? Cek ulasang lengkap soal minyak rambut di bawah ini, ya!

Manfaat Hair Oil untuk Kesahatan dan Kecantikan Rambut

hair tonic

Sebelum benar-benar memilih atau mencoba produk perawatan rambut, kamu pasti memperhatikan khasiat dan kecocokannya untuk kulitmu.

Nah, selain melembapkan, berikut ini beberapa manfaat hair oil untuk kesehatan dan kecantikan rambut.

Memberi Kilau Alami pada Rambut

hair oil (2)

Paparan sinar matahari yang berlebihan atau terlalu sering menggunakan alat styling yang panas bisa membuat rambut tampak kusam dan kehilangan kilau sehatnya.

Hal ini juga bisa menjadi tanda bahwa rambutmu tidak terhidrasi dengan baik, sehingga membutuhkan kelembapan ekstra agar dapat kembali cantik.

Untungnya, salah satu manfaat hair oil untuk rambut adalah mampu mengembalikan kelembapan dan memberikan kilau alami pada rambut kamu.

Bahkan dengan pemakaian yang rutin, kamu bisa mendapatkan manfaat maksimal dari hair oil dan membuat rambutmu kembali sehat.

Memperkuat Akar dan Batang Rambut

rambut rusak parah

Kulit kepala yang tidak terawat dan ternutrisi dengan baik akan menyebabkan berbagai masalah kesehatan pada rambut, termasuk membuat akar dan batang rambut jadi rapuh.

Rambut yang rapuh bisa mudah kusut dan bahkan mengalami kerontokan, kalau kondisi ini terus berlanjut dan semakin parah, maka kamu pun bisa mengalami kebotoakan.

Namun, kabar baiknya hair oil dapat membantumu mengatasi hal ini. Sebab, jenis hair care product ini dapat memperkuat akar, meningkatkan sirkulasi darah, dan menutrisi rambut dari dalam kulit kepala.

Tak hanya itu, beberapa minyak rambut pun diformulasikan dengan bahan-bahan yang kaya akan vitamin E, yang dipercaya dapat meningkatkan kesehatan kutikula pada rambut dan membuatnya kian kuat.

Memberikan Perlindungan Ekstra pada Rambut

hair oil (3)

Selain alat-alat styling, radikal bebas dan paparan sinar matahari berlebihan bisa membuat rambut kamu tampak kering dan kusut.

Nah, manfaat hair oil untuk rambut lainnya adalah memberikan perlindungan ekstra pada batang rambut.

Pada dasarnya hair oil memberikan lapisan pelindung tambahan pada rambut, khususnya pada pengaruh eksternal yang bisa membuat rambut kering dan bercabang.

Untuk kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan, pilihlah produk hair oil yang mengandung antioksidan alami yang mampu memperbaiki struktur rambut secara umum.

Tak hanya itu, antioksidan pun diketahui mampu menangkal dampak buruk radikal bebas dan menyehatkan jaringan kulit yang telah terdampak sebelumnya.

Agar minyak rambut dapat bekerja maksimal untuk melindungi rambutmu, sebaiknya hindari menyisir rambut sesaat setelah menggunakan produk ini.

Hal ini karena, minyak rambut dapat membebani batang rambut dan membuatnya mudah patah ketika disisir.

Mencegah Infeksi Bakteri dan Jamur pada Rambut

sampo untuk rambut berketombe (1)

Tahukah kamu, kalau kulit kepala dan rambut sebenarnya juga rentan terinfeksi jamur dan bakteri? Yap, bukti nyatanya adalah muncul ketombe dan bau tidak menyenangkan dari kulit kepala.

Nah, infeksi bakteri dan jamur ini dapat terjadi saat pori-pori kulit kepala tertumpuk banyak kotoran. Sehingga dapat menyebabkan kulit terasa gatal dan jadi kemerahan.

Untuk mencegah masalah ini muncul, kamu perlu memperhatikan kesehatan dan kebersihan kulit kepalamu.

Misalnya dengan menggunakan minyak rambut sebagai masker sebelum keramas, dan memijatnya pada kulit kepala untuk membantu mengangkat kotoran yang menumpuk di pori-pori.

Merangsang dan Mempercepat Pertumbuhan Rambut

hair oil (1)

Merasa volume rambutmu sangat tipis dan barangkali pitak di bagian tertentu? Jangan khawatir, deh. Sebab, hair oil dapat membantu merangsang serta mempercepat pertumbuhan rambut.

Ini dikarenakan hair oil mampu menutrisi rambut dari dalam kulit kepala, sehingga dapat berpengaruh besar terhadap pertumbuhan rambut dan membuatnya lebih kuat.

Agar mendapatkan hasil yang maksimal dari hair oil ini, kamu bisa memilih produk dengan kandungan bahan alami yang bisa mempercepat pertubuhan rambut.

Misalnya minyak kemiri, minyak argan, hingga minyak urang-aring. Saat melakukannya pun, berikan pijatan lembut agar kandungan dalam minyak rambut bisa terserap dengan baik.

Cara Tepat Menggunakan Hair Oil

hair oil

Tiap produk hair oil pasti menyertakan cara pakai di kemasarn produk masing-masing. Namun, sebenarnya cara penggunaannya pun secara umum cukup serupa.

Berikut ini beberapa cara tepat menggunakan hair oil agar hasilnya maksimal. Simak dan catat langkahnya, ya!

Perhatikan Jenis dan Kegunaan Hair Oil

hair oil

Hair oil memiliki formula yang berbeda-beda, hal inilah yang membuat manfaatnya pun sangat beragam.

Namun, biasanya minyak rambut juga memiliki fungsi utama. Entah itu untuk melembapkan, mengatasi ketombe atau kerontokan rambut, bahkan untuk mencegah rambut bercabang.

Yang harus diketahui, karena tujuan dan formulanya berbeda, maka konsentrasi dari hair oil pun akan tak sama.

Kalau kamu memakai hair oil yang cenderung kental, hindari pengaplikasian di bagian kulit kepala dan hanya focus pada pemakaian di area batang dan ujung rambut.

Gunakan Secukupnya

manfaat almond oil untuk kecantikan (3)

Mengaplikasikan hair oil secara berlebihan enggak akan membuat manfaatnya terlihat lebih cepat atau semacamnya. Tindakan ini malahan akan menimbulkan masalah baru pada rambutmu.

Misalnya memicu kerontokan, menyebabkan kulit kepala lebih berminyak, dan kotoran menempel pada rambutmu.

Untuk itu, aplikasikan minyak rambut secukupnya dan ratakan pada rambut, terutama pada bagian yang membutuhkan perawatan ekstra.

Lakukan Pijatan Lembut

Sebagian besar hair oil digunakan sebagai masker dan dipakai sebelum keramas. Untuk membantu kandungan terserap dengan sempurna ke batang dan akar rambut, kamu bisa melakukan pijatan lembut saat mengaplikasian produk ini.

Setelah 15 menit hingga satu jam, baru deh kamu bisa mencuci rambut seperti biasanya. Jika melakukan perawatan ini dengan rutin, kamu bisa merasakan rambutmu jadi lebih lembut dan kian bervolume.

Selain menggunakannya saat keramas, kamu pun pada dasarnya bisa menggunakan hair oil kapan pun. Asalkan rambutmu dalam kondisi bersih dan kamu tidak menggunak

Rekomendasi Hair Oil Alami yang Bisa Kamu Coba di Rumah

Setelah mengetahui berbagai manfaat hair oil untuk kesehatan dan kecantikan rambut, kamu pasti udah enggak sabar menggunakan produk ini ke dalam hair care routine-mu, bukan?

Nah, khusus untuk kamu, berikut ini ada rekomendasi hair oil alami yang bisa dicoba di rumah.

Lavender oil

Hair oil alami yang pertama adalah minyak lavender, yang rupanya terbukti memiliki banyak manfaat untuk menjaga kesehatan rambut.,

Salah satu manfaat lavender oil untuk rambut secara khusus adalah perannya dalam membantu proses pertumbuhan rambut.

Beberapa penelitian menyebutkan bahwa minyak alami satu ini dapat membuka dan memperdalam folikel, sehingga bisa membuat rambut baru tumbuh lebih mudah dan dalam kondisi yang tebal.

Enggak cuma itu, minyak alami ini pun diketahui mampu membunuh bakteri dan pertumbuhan jamur yang mengganggu kesehatan kulit kepala.

Lavender oil sangat direkomendasikan buat kamu yang punya masalah sama kulit kepala dan rambut yang kering, sebab sifatnya yang emollient secara alami.

Coconut Oil

Kamu pasti udah enggak asing dengan penggunaan coconut oil untuk merawat rambut. Pasalnya, dari jaman ibu-ibu kita masih muda, bahan alami ini telah digunakan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan rambut.

Ini dikarenakan dalam coconut oil terdapat kandungan vitamin E yang tinggi. Teksturnya yang ringan pun bisa dengan mudah oleh rambut dan kulit kepala.

Penggunaan coconut oil sebagai hair care routine-mu bisa membuat rambut lebih teba, kuat dan tampak berkilau alami.

Rosemary oil

Selain coconut oil, kamu pun bisa menggunakan rosemary oil sebagai perawatan rambut harian. Sebab, minyak alami satu ini bisa membantu mengatasi masalah rambut tipis dan mencegah kerontokan rambut.

Kalau kamu punya masalah dengan kerontokan rambut yang parah atau malah kebotakan dini, bisa pakai rosemary ini sebagai hair oil alami, ya.

Argan Oil

Minyak alami satu ini sering digunakan dalam berbagai produk perawatan kulit, namun tahukah kamu kalau argan oil juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut?

Yup! Dalam argan oil terkandungan banyak nutrisi, seperti vitamin E, omega-3, dan antioksidan alami yang sangat ampuh memperbaiki jaringan dan struktur rambut kamu secara alami.

Tak hanya itu, semua nutrisi ini pun dapat berperan penting dalam regulasi dan metabolisme jaringan rambut, yakni dengan merangsang pertumbuhan kolagen dan memproduksi rambut baru yang sehat.

Chamomile Oil

Selain dapat digunakan untuk merawat kulit wajah, kamu pun bisa menggunakan minyak chamomile sebagai perawatan rambut harianmu.

Bahan alami satu ini mengandung senyawa antioksidan dan antiiflamasi yang kaya, sehingga mampu menjaga rambut tetap kuat, meredakan iritasi pada kulit kepala, dan bahkan membuat rambutmu tampak cantik dan berkilau alami.

Avocado oil

Tahukah kamu, kalau rambut rontok ini enggak hanya dikarenakan ujungnya bercabang dan kering? Melainkan bisa juga disebabkan oleh kutikula rambut yang ternyata rapuh.

Nah, khusus untuk mengatasi masalah satu ini kamu dapat menggunakan avocado oil sebagai minyak rambut.

Avocado oil mengandung asam lemak esensial dan berbagai jenis vitamin (A, D, E, B), yang membantu merawat kesehatan dan kecantikan rambut dari dalam kulit kepala.

Hal ini menjadikan minyak rambut dari avocado oil sangat baik untuk membantu menutrisi rambut. Teksturnya yang agak kental membuatnya sangat cocok digunakan untuk kamu yang memiliki rambut tebal dan lebat.

Nah, itu adalah beberapa fungsi hair oil dan rekomendasinya yang bisa kamu coba di rumah. Pilih yang paling cocok dengan jenis dan kondisi kulit kepalamu, ya!

Selamat mencoba, Ladies!

About Author

Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011

Related posts

manfaat kandungan adaptogen dalam skincare

Manfaat Kandungan Adaptogen dalam Skincare, Apa Saja?

Tahukah kamu, manfaat kandungan adaptogen dalam skincare ada banyak macamnya. Kandungan ini nggak cuma bermanfaat untuk mempercantik kulit wajah, tetapi juga bisa membantu menyehatkan kulit kamu. Nggak seperti kandungan bahan aktif lainnya, kandungan adaptogen masih jarang dipakai sebagai komposisi...

Continue Reading

Leave a Comment