10+ Manfaat Mango Butter untuk Kecantikan Kulit dan Rambut, Simak Yuk!

manfaat mango butter untuk kecantikan

Setiap wilayah di dunia pasti memiliki bahan tradisionalnya sendiri yang sangat populer untuk menjadi formula kosmetik. Terdapat berbagai macam bahan alami yang berasal dari tumbuhan, hewan, jamur, dan lainnya yang ditemukan di alam. Salah satu bahan ini adalah mango butter yang memiliki banyak manfaat untuk kecantikan!

Bahan alami memiliki daya tarik yang sangat besar bagi konsumen dan telah membantu pengobatan selama ribuan tahun lalu. Banyak konsumen menganggap bahan alami lebih sehat dan lebih baik untuk perawatan karena tidak mengandung bahan tambahan kimia.

Studi terbaru tentang efek negatif paraben yang banyak digunakan sebagai bahan formula kosmetik juga memberikan kontribusi pada peningkatan konsumen akan produk kosmetik alami. Salah satu yang sangat populer adalah mangga butter, berguna untuk memulihkan kesehatan rambut dan kulit serta membuatnya lembut dan halus.

Apa itu Mango Butter?

Mango butter adalah hasil ekstraksi dari biji buah mangga yang mirip dengan cocoa butter atau shea butter. Sering digunakan dalam produk perawatan tubuh sebagai bahan dasar emolien yang melembabkan tanpa berminyak dan memiliki bau yang sangat ringan.

apa itu mango butter

Jika kamu memiliki kulit yang kering, ada baiknya menggunakan setidaknya ada satu jenis butter dalam rutinitas perawatan kulit bisa mango butter, shea butter, atau cocoa butter. Kaya akan antioksidan, vitamin, dan mineral yang memiliki kemampuan sebagai pelembab hingga anti penuaan yang potensial.

Biasanya berbentuk semi-padat saat disimpan dalam suhu dingin tetapi dapat meleleh ketika dioleskan pada kulit. Sebagai pelembab yang sangat baik dengan memberikan kontribusi untuk menutrisi kulit kamu dan menjaganya tetap sehat.

Manfaat Mango Butter untuk Kecantikan Kulit

Mengatasi Kulit Kering

Mango butter efektif untuk mencegah peradangan dan gatal-gatal yang disebabkan oleh kulit kering. Asam lemak yang berfungsi sebagai emolien dapat melembutkan kulit dan mencegahnya terasa kering dan gatal. Kandungan Vitamin C yang ada didalamnya memiliki banyak manfaat bagi kulit.

Salah satu manfaat paling nyata dari mango butter adalah membantu menghidrasi kulit. Sebagai bentuk perlindungan kulit untuk tetap lembab sehingga kulit kamu menjadi halus dan terhidrasi.

Karena sangat melembapkan, banyak orang menggunakannya untuk mengatasi beberapa permasalahan kulit seperti eksim, psoriasis, dan kondisi kulit kering lainnya

Melindungi Kulit dari Dampak Buruk Sinar UV

Sinar UV dapat membuat kulit kamu kehilangan elastisitas dan merusak sel-sel terluar termasuk keratin. Ketika mango butter bersentuhan dengan oksigen akan menghasilkan asam salisilat. Asam salisilat ini akan bekerja melembutkan protein tertentu di kulit yang disebut dengan keratin.

Mango butter sebagai tabir surya alami. Namun, ada batasan jumlah perlindungan UV yang dapat diberikannya. Oleh karena itu, tetap gunakan sunscreen saat beraktivitas di dalam maupun diluar luar ruangan.

Mencegah Pembentukan Kerutan

Menurut beberapa penelitian, mango butter mengandung antioksidan seperti vitamin C yang dapat melawan radikal bebas. Radikal bebas adalah molekul yang merusak jaringan dan DNA, membuat keriput dan masalah kulit lainnya. 

Selain mencegah keriput, mango butter juga membantu dalam produksi kolagen, protein alami yang ada di kulit sehingga membuat kulit kamu tetap kencang dan bebas kerut.

Mendukung Pembentukan Kolagen

Mango butter kaya akan Vitamin C yang telah terbukti bisa meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit. Kolagen adalah protein paling melimpah di dalam tubuh, tetapi semakin bertambahnya usia produksi kolagen semakin sedikit. Hal inilah yang biasa disebut sebagai proses penuaan.

Vitamin C adalah antioksidan yang terkenal karena merupakan bagian penting dari proses produksi kolagen. Tubuh kita tidak mampu membuat vitamin C secara alami, jadi kita harus mendapatkannya dari luar. Inilah mengapa krim dan serum vitamin C sangat populer dikalangan wanita.

Bantu Menyembuhkan Luka

Mango Butter memiliki khasiat penyembuhan luka, membantu proses pembuangan racun, kotoran, polusi pada kulit. Berperan sebagai pelindung kulit dan memperbaiki kulit yang rusak dan pecah-pecah. 

Sifat menenangkannya dapat digunakan pada kulit yang menderita gatal, perih, dan terbakar karena mampu menembus lapisan kulit dan menenangkan otot yang tegang.

Bisa menjadi pertolongan pertama ketika terkena gigitan serangga dengan cara dioleskan langsung ke bagian kulit bekas gigitan.

Mencegah Pembentukan Stretch Marks dan Bekas Luka

Kandungan vitamin A pada mango butter mendorong produksi kolagen sehingga regenerasi sel pada kulit lebih cepat. Memperlambat munculnya penuaan, stretch mark, dan bekas luka dengan menghaluskan kerutan serta garis halus pada kulit. Semakin meningkat elistisitas di kulit akan membuat kulit lebih sehat, kuat dan kencang.

Bekerja Sebagai Antiinflamator

Selain sifat anti inflamasi mango butter juga memiliki sifat antibakteri. Sifat antibakteri dapat mencegah reproduksi bakteri sehingga memiliki kemampuan untuk menenangkan serta memperbaiki kulit dan rambut yang rusak. Dapat membantu masalah kulit seperti eksim dan ketombe pada kulit kepala.

Aplikasikan mango butter secara teratur ke area yang gatal untuk menenangkan kulit, mengurangi kemerahan, bengkak, gatal, meredakan nyeri, dan mengobati infeksi.

Bersifat Non-Comedogenic

Mango butter juga tidak menyumbat pori-pori, menjadikannya bagus untuk semua jenis kulit. Jadi, kamu yang memiliki kulit sensitif atau berjerawat bisa menggunakan mango butter dalam produk perawatan kulit. Tidak membuat kulit berminyak dan bisa dipakai pada kulit anak-anak.

Biasanya banyak digunakan sebagai bahan formula pelembab wajah karena sifatnya non Comedogenic aman untuk kulit berjerawat dan berminyak.

Melembutkan Rambut

Mango Butter juga bermanfaat untuk rambut. Sangat efektif bekerja sebagai kondisioner untuk mengunci kelembapan, mengurangi kerusakan dan kerontokan rambut dengan memperkuat folikel rambut pada kulit kepala. 

Manfaat lainnya adalah melindungi rambut dari kekeringan, mengontrol rambut kusut, dan meningkatkan volume agar rambut kamu terasa lembut, subur, dan berkilau. 

Dengan mempertahankan kelembapan dan meningkatkan regenerasi sel, mango Butter mendorong pertumbuhan rambut yang lebih kuat dan sehat.

Membantu Memperbaiki Rambut Rusak

Jika digunakan pada rambut, Mango Butter mampu mengunci kelembapan, menutrisi kulit kepala, dan mencegah kerontokan rambut. Untuk penggunaannya kalian bisa membuat campuran mango butter dengan 5 tetes Minyak Esensial Rosemary. 

Aplikasikan secara merata ke kulit kepala sambil dipijat lembut, lalu bungkus rambut dengan handuk hangat selama 1 jam agar meresap ke dalam kulit kepala. Bilas rambut menggunakan sampo dan lakukan perawatan tersebut secara berkala untuk memperoleh hasil yang maksimal.

Kandungan dalam Mango Butter

kandungan dalam mango butter

Nutrisi

Mango butter adalah sumber yang kaya akan antioksidan, vitamin A, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, folat, kalsium, kalium, magnesium, dan zinc. Bahkan pada buah mangga sendiri memiliki kelimpahan vitamin C yang dapat mencukupi kebutuhan harianmu.

Asam Lemak Esensial

Mango butter mengandung banyak asam lemak esensial yang ideal untuk kulit kering baik usia anak-anak hingga dewasa. Mangga kaya akan asam lemak tak jenuh tunggal yang dapat mengunci kelembapan dan menenangkan kulit iritasi.

Berikut ini kandungan asam lemak esensial pada mango butter.

  1. Asam palmitat, C16:0: 5,5%
  2. Asam stearat, C18:0: 40-45%
  3. Asam Oleat, C18:1: 40-46%
  4. Asam Linoleat, C18:2: 3-4%
  5. Asam arakidat, C20:0: 2-2,5%

Mango Butter vs. Shea Butter, Apa Bedanya?

Mango butter berasal dari biji mangga, sedangkan shea butter diekstraksi dari buah pohon shea. Keduanya mengandung jumlah asam lemak yang sama, namun proporsinya berbeda. 

Mango butter memiliki jumlah asam oleat yang lebih tinggi yang cenderung cepat meleleh. Sedangkan shea butter membutuhkan waktu lebih lama untuk meleleh di kulit.

Shea butter memiliki aroma khas yang digambarkan seperti kacang sehingga banyak dipertimbangan saat membuat produk kecantikan beraroma. Sedangkan mango benar-benar bebas pewangi.

Mango butter memiliki tekstur yang creamy dan berwarna putih, sedangkan shea butter berwarna krem/gading secara alami dan jika dimurnikan berwarna putih. 

Jenis Kulit yang Cocok Menggunakan Mango Butter

Mango butter bersifat non comedogenic sehingga digunakan oleh semua jenis kulit. Karena sifatnya yang sangat melembabkan dan menutrisi kamu bisa menggunakannya kapanpun saat dibutuhkan.

Adakah Efek Samping dari Mango Butter?

Mango butter cocok untuk semua jenis kulit. Tetapi beberapa ahli berpendapat apabila kulit kamu berminyak menggunakan mango butter bisa menimbulkan jerawat.

Beberapa orang mungkin akan mengalami reaksi alergi jika tidak cocok terhadap mango butter, baik dikonsumsi atau dioleskan. Perhatikan ruam dan gejala alergi lainnya saat menggunakan dan segera hubungi dokter jika tidak segera membaik.

Cara Menggunakan Mango Butter yang Tepat

Untuk mendapatkan manfaat mango butter untuk kecantikan, kamu bisa menggunakan bahan ini sebagai bagian dari perawatanmu. Misalnya dengan menambahkan beberapa tetes minyak esensial yang cocok dengan jenis kulit kamu.

Berikut ini adalah DIY mango butter untuk kulit, bahan-bahan yang dibutuhkan diantaranya:

  1. 1 cup unsalted butter
  2. cup mangga 
  3. Carrier oil
  4. Essential oil

Langkah pembuatan, pertama masukkan semua bahan ke dalam blender. Setelah semua tercampur, pindahkan dalam wadah tertutup dan simpan di lemari es kurang lebih selama dua minggu. Menambahkan beberapa tetes minyak esensial dapat meningkatkan tekstur dan khasiat dari mango butter.

Membuat Produk Perawatan Kulit dan Rambut dengan Bahan Mango Butter

Telah kita bahas sebelumnya bahwa mango butter menyimpan banyak manfaat untuk kecantikan kulit dan rambut. Karenanya, bahan alami ini juga sangat potensial untuk kita olah sebagai formula kosmetik.

Tapi bagaimana caranya?

Santai, Ladies. Dengan jasa maklon Mash Moshem Indonesia, kamu bisa berkreasi dan bebas berinovasi menggunakan mango butter sebagai bahan dasar kosmetik.

Sebab, tim formulator kami akan membantumu meracik formula terbaik yang unik dan khas di pasaran. Tak hanya itu, kamu juga bisa berkontribusi aktif dengan mendiskusikan konsep produk yang kamu mau.

Mulai dari jenisnya, bagaimana tekstur, aroma, hingga manfaat apa yang mau kamu tonjolkan dalam produk tersebut. Setelahnya, tim formulator kami akan berusaha keras untuk mewujudkan konsep tersebut ke dalam sampel produk jadi.

Tak hanya pembuatan sampel, di Mash Moshem Indonesia kamu bisa mendapatkan pelayanan maklon kosmetik terlengkap. Dari produksi massal, pengurusan legalitas dan sertifikasi penting, pembuatan desain kemasan, hingga media promosi. Menarik, bukan?

Yuk, mulai diskusi dengan tim pemasaran kami dengan klik tombol di bawah ini!

About Author

Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011

Related posts

manfaat kandungan adaptogen dalam skincare

Manfaat Kandungan Adaptogen dalam Skincare, Apa Saja?

Tahukah kamu, manfaat kandungan adaptogen dalam skincare ada banyak macamnya. Kandungan ini nggak cuma bermanfaat untuk mempercantik kulit wajah, tetapi juga bisa membantu menyehatkan kulit kamu. Nggak seperti kandungan bahan aktif lainnya, kandungan adaptogen masih jarang dipakai sebagai komposisi...

Continue Reading