Cara Menjadi Dropship Di Shopee Hingga Punya Brand Sendiri
Cara menjadi dropship di shopee adalah salah satu opsi yang banyak diambil oleh para pebisnis pemula saat ini. Bukan tanpa alasan, dropship di shopee tentu menjadi pilihan yang menguntungkan karena promo gratis ongkirnya yang banyak diminati oleh pembeli.
Oleh sebab itulah, banyak pembeli yang memilih untuk berbelanja melalui shopee dibandingkan dengan online shop atau marketplace lain. Sehingga Anda bisa melakukan promosi melalui social media seperti facebook atau instagram, lalu mengarahkan pembeli untuk melakukan transaksi melalui shopee.
Dengan begitu, toko Anda menjadi semakin terpercaya dan dikenal banyak orang. Sehingga penjualan pun bisa terus meningkat.
Tapi, bagaimana sih cara menjadi dropship di shopee? Untuk lebih jelasnya, yuk simak langkah dan cara menjadi dropship di shopee berikut:
1. Cara Menjadi Dropship Di Shopee :
- Daftar akun shopee.
- Pilih barang dan beli barang dari 1 vendor.
- Centang dan checkout barang.
- Isi alamat pembeli dengan alamat pelanggan/pembeli Anda.
- Pilih metode pembayaran.
- Pilih Opsi kirim sebagai dropshipper.
- Selesai
Itu adalah langkah dan cara dropship di shopee. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak penjelasan berikut ini:
A. Daftar Akun Shopee.
Cara menjadi dropship di shopee yang pertama yaitu memiliki akun shopee. Jika Anda belum memiliki akun shopee, maka Anda wajib daftar akun shopee untuk bisa melakukan transaksi menggunakan marketplace ini. Silahkan klik daftar akun, kemudian isi semua data-data yang diminta dengan jelas.
Jangan masukkan data-data palsu, karena bisa mempengaruhi proses transaksi yang nanti Anda lakukan. Jika kedapatan data palsu yang Anda masukkan, maka shopee tidak bertanggung jawab atas kehilangan atau masalah transaksi yang Anda lakukan.
B. Pilih Barang Dan Beli Barang Dari 1 Vendor.
Silahkan pilih barang yang akan Anda beli. Ini disesuaikan dengan permintaan konsumen Anda. Misalnya konsumen Anda ingin membeli baju, maka pilih baju dengan kriteria sesuai yang dimninta.
Pilihlah barang dari satu toko/vendor yang sama. Anda bisa memilih banyak barang, namun usahakan untuk memilih dari toko/vendor yang sama.
Ini bertujuan agar proses pengiriman dapat dilakukan di satu tempat dan waktu. Jangan pilih barang dari vendor/toko yang berbeda, sebab ini dapat mengakibatkan barang yang Anda beli menghabiskan banyak biaya di ongkos kirim. Utamanya jika barang yang dibeli berjumlah sedikit dan murah, sehingga tidak tercover dengan promo gratis ongkir.
C. Centang Dan Checkout Barang.
Setelah yakin untuk memilih produk tersebut, maka kini saatnya untuk centang dan checkout barang Anda. Pastikan Anda membaca semua deskripsi produk dan variannya, agar tidak terjadi miss komunikasi, yang menyebabkan barang Anda salah kirim varian.
D. Isi Alamat Pembeli Dengan Alamat Pelanggan/Pembeli Anda.
Isi alamat pengiriman dengan alamat pelanggan/pembeli Anda dengan rinci dan jelas. Mulai dari nama, nomor telpon, alamat lengkap, hingga kode pos wilayah.
Jangan sampai salah dalam mengisikan alamat lengkap. Sebab, jika terjadi kekeliruan, maka barang tidak akan sampai, atau kemungkinan terburuk, barang hilang. Oleh sebab itu, Anda harus berhati-hati.
Jangan lupa untuk pilih ekspedisi pengiriman. Anda bisa memilih opsi ekspedisi pengiriman yang tersedia. Jangan lupa juga untuk pilih ekspedisi yang menyediakan promosi gratis ongkir.
Dengan begitu, pelanggan Anda tidak harus mengeluarkan biaya tambahan untuk ongkos kirimnya. Ini berkaitan dengan voucher shopee yang Anda miliki. Masukkan “voucher shopee” untuk menikmati gratis ongkir, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
E. Pilih Metode Pembayaran
Metode pembayaran ini ada begitu banyak pilihannya. Mulai dari pilihan metode pembayaran menggunakan shopee pay, transfer menggunakan berbagai bank, kartu kredit/debit online, COD, cicilan kartu kredit, indomart/i.saku, alfamart, oneklik, kredivo dan akulaku.
Anda bisa memilih metode pembayaran yang sesuai dengan kepemilikan fasilitas tersebut. Shopee memberikan kemudahan pembayaran untuk Anda, mulai dari transfer bank, melalui indomart/alfamart, hingga berbagai layanan kredit dan kartu debit.
Dengan begitu, Anda bisa melakukan dropshipping dengan sangat mudah dan menyenangkan. Jangan lupa untuk klik “konfirmasi” untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya.
F. Pilih Opsi Kirim Sebagai Dropshipper.
Langkah terakhir adalah geser ke kanan opsi “kirim sebagai dropshipper”. Ini merupakan langkah terakhir untuk menjadi dropshipper di shopee.
Mudah bukan? Ini seperti Anda berbelanja secara probadi, namun memiliki beberapa langkah berbeda untuk mengirimkan barang ke pelanggan Anda.
Jika sudah dipilih “kirim sebagai dropshipper, maka klik buat pesanan untuk mengrimkan barangnya. Maka, proses untuk menjadi dropshipper di shopee sudah selesai.
Dengan begitu, Anda hanya tinggal menunggu barang sampai di tangan konsumen Anda. Kemudian Anda bisa menerima uang pembeliannya.
Mudah bukan?
2. Tips Sukses Cara Menjadi Dropship Di Shopee Hingga Punya Brand Sendiri
Cara menjadi dropship di shopee sangat mudah bukan, namun Anda harus memahami bahwa menjadi dropshipper tidak akan memberikan keuntungan yang besar dalam satu kali transaksi. Anda membutuhkan jumlah transaksi yang sangat banyak, agar Anda bisa menikmati keuntungan yang cukup.
Ini dikarenakan margin keuntungan yang didapatkan dari transaksi dropship memang hanya sedikit. Oleh sebab itu, Anda perlu memikirkan planning bisnis jangka panjang yang lebih menguntungkan. Bagaimana caranya?
Tentu saja dengan memiliki produk dengan brand/label sendiri adalah mimpi dari semua pebisnis. Tapi, apakah mungkin Anda yang tidak memiliki modal besar bisa memiliki brand/label sendiri? Bagaimana cara memulainya? Niche produk apa yang seharusnya saya pilih? Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan tentang cara memiliki produk dengan brand sendiri berikut ini.
3. Cara Meningkatkan Keuntungan Dengan Memiliki Produk Dengan Brand Sendiri
Jika menjual dan memasarkan produk adalah keahlian Anda, maka memiliki produk dengan brand sendiri adalah suatu keharusan. Ya, Anda harus memiliki produk dengan brand sendiri, karena ada banyak keunggulan, diantaranya adalah:
- Biaya branding yang Anda keluarkan tidak untuk membranding produk orang lain.
- Promosi besar-besaran juga tidak akan rugi, karena yang Anda promosikan adalah brand Anda sendiri.
- Anda bebas menentukan besaran keuntungan sesuai dengan preferensi logis Anda.
- Keuntungan yang bisa Anda peroleh dari setiap produk lebih besar, dibandingkan dengan menjual produk orang lain.
- Anda bisa bebas mengatur strategi penjualan dan pemasaran yang efektif.
- Anda bisa mengembangkan reseller dan dropshipper dengan lebih massif dan besar, salah satunya dengan memanfaatkan fitur dropship di shopee.
Lalu, bagaimana dengan modal yang harus disiapkan?
Jangan risau! Kini, Anda bisa memanfaatkan jasa maklon yang dapat mempermudah penciptaan produk, pengurusan legalitas, membantu media promosi, hingga dan berbagai fasilitas lengkap lainnya.
Meski begitu, jangan lupa untuk pilih niche produk yang memiliki pasar luas dan diminati oleh banyak orang. Tentu saja, salah satu yang terbaik adalah produk kosmetik.
Produk kosmetik tidak hanya berkaitan dengan konsumen perempuan saja, tapi juga laki-laki dan pada rentang semua usia. Oleh sebab itulah, pasar produk kosmetik masih sangat besar peluangnya untuk Anda jajaki.
4. Pilih Jasa Maklon Kosmetik Yang Berpengalaman
Pengalaman perusahaan jasa maklon kosmetik dalam melayani konsumen tentu menjadi pertimbangan besar untuk Anda. Pilih yang memiliki pengalaman dalam menciptakan produk laris dipasaran, serta fasilitas lengkap yang bisa membantu Anda dalam memasarkan produk.
Salah satu perusahaan maklon kosmetik terbaik di Indonesia adalah PT. Mash Moshem Indonesia (MMI). Anda bisa mendapatkan pelayanan paket lengkap dengan minimum order quantity (MOQ) kecil yang tidak memberatkan Anda dalam hal modal awal.
Selain modal kecil, PT. Mash Moshem Indonesia (MMI) juga memiliki keunggulan:
- Telah mendapatkan sertifikat cara pembuatan kosmetik yang baik (CPKB), BPOM sertifikat grade A dan Halal.
- Sudah berpengalaman sejak tahun 2011.
- Telah mendapat berbagai penghargaan, seperti “Merk Bisnis Terpercaya Dalam Bidang Jasa Pembuatan Kosmetik Private Label”, “The Best Cosmetic Manufacturer Of The Year 2018”, dan “The Best Innovative Product Of The Year 2018”.
- Memberikan pelayanan dengan konsep “One Stop Service”, yang melayani semua kebutuhan legalitas hingga pemasaran. Mulai dari pengurusan paten merk dagang (HKI), ijin edar BPOM, sertifikat halal, desain produk, packaging, media promosi, hingga mempercepat proses pemasaran produk Anda.
- Memiliki ribuan reseller yang siap memasarkan produk Anda.
Dengan semua keunggulan dan fasilitas itu, Anda tentu bisa memulai bisnis dengan merk produk Anda sendiri sekarang juga! Jadi, tunggu apa lagi?
Jangan mau menjadi dropshipper terus-terusan. Kini saatnya Anda untuk menjadi pemilik produk dengan merk Anda sendiri!