Manfaat Kandungan BHA dalam Skincare dan Cara Penggunaannya yang Tepat
Ladies, pernah dengar BHA? Yap. Pasti kamu tidak asing dengan BHA ini. Sebab BHA sering kamu temukan pada produk skincare seperti masker, cleanser, scrub, moisturizer dan toner ladies.
Nah, BHA adalah singkatan dari beta hydroxy acid yang memiliki kegunaan untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang ada di wajah kamu.
Biasanya, BHA digunakan untuk mengatasi masalah jerawat, kulit berminyak dan komedo pada kulit serta juga berfungsi untuk mencegah peradangan yang dapat terjadi pada kulit wajah.
So, ladies untuk mengetahui lebih lanjut tentang BHA dan manfaatnya bagi kulit. Yuk, simak penjelasan berikut ini.
Apa itu BHA?
Bagi kamu yang belum tahu, BHA adalah senyawa asam yang dapat mengeksfoliasi sel-sel kulit mati yang menumpuk pada wajah.
Eksfoliasi ini dilakukan dengan pengelupasan sel kulit secara lembut dan ramah bagi kulit kamu ladies. Selanjutnya, sel kulit mati yang terkelupas digantikan dengan sel kulit baru.
Nah, BHA ini bekerja pada lapisan atas kulit, menggangkat sel-sel kulit mati dari lapisan kulit sehat yang tersembunyi di bawahnya ladies. Selain dapat menembus pori-pori, BHA juga dapat mengecilkan pori-pori menyingkirkan penyumbatan padakulit kamu nih.
BHA disebut juga sebagai asam salisilat ladies. Asam ini sangat bermanfaat untuk kulit berjerawat karena kemampuannya untuk membuka pori-pori yang tersumbat. S
elain itu, asam salisilat juga dapat menembus kulit lebih dalam sampai ke pori-pori. Sehingga membantu mengangkat sel kulit mati, melawan bakteri, dan mengontrol sebum berlebih pada kulit kamu.
Tidak hanya menghilangkan minyak berlebih, asam salisilat juga membunuh bakteri penyebab jerawat yang menumpuk di pori-pori.
Dan pastinya ladies, asam ini juga bagus untuk menghaluskan kulit kasar dan bergelombang yang terkait dengan keratosis pilaris. Di samping itu, asam salisilat ini dinilai dapat meredakan kemerahan akibat peradangan pada kulit.
Beragam Manfaat BHA dalam Skincare
BHA dipilih sebagai bahan dalam skincare tentunya memiliki manfaat yang cocok bagi masalah kulit kamu ladies.
Sebagai antiinflamasi, BHA memiliki beragam manfaat untuk masalah kulit kamu. Apa saja manfaatnya? Simak penjelasannya berikut ini.
Mendorong Pengelupasan Sel Kulit Mati
Tahukah kamu? Sisa make up, polusi dan minyak berlebih pada wajah dapat menimbulkan terjadinya kulit mati. Dan jika dibiarkan dapat menimbulkan berbagai masalah kulit seperti jerawat, berminyak dan kusam. Maka dari itu, kulit kita membutuhkan yang namanya eksfoliasi.
Nah, disini fungsi BHA diperlukan. Cara kerja BHA adalah mengangkat sel kulit mati atau ekfoliasi kulit mati.
Kandungan BHA ada skincare dapat menyerap ke dalam pori-pori kulit kamu lalu secara efektif menyingkirkan sel kulit mati dan minyak berlebih yang nantinya menyebabkan tumbuhnya jerawat pada kulit kamu ladies.
Meringankan Masalah Jerawat Membandel
Manfaat lain yang kamu dapatkan dari BHA adalah mengatasi masalah jerawat yang membandel.
Well, masalah jerawat bukan masalah yang dapat dianggap sepele. Bagaimana tidak? Bagi sebagian besar orang yang memiliki masalah jerawat sangat kesulitan untuk menghilangkan jerawat. Bukannya hilang, banyak yang mengeluh jerawat malah semakin parah.
Nah, ladies. BHA ini patut kamu coba. Asam salisilat pada BHA dapat membuka pori-pori yang tersumbat. Asam salisilat juga dapat menembus kulit lebih dalam sampai ke pori-pori sehingga membantu mengangkat sel kulit mati dan mengontrol sebum berlebih pada kulit kamu.
Tak hanya itu, lho. BHA dalam skincare juga mengandung zat antibakteri yang dapat melawan bakteri penyebab jerawat sehingga dapat mencegah dan mengurangi jerawat, bahkan jerwat yang membandel.
Mengurangi Kemunculan Kerutan Halus
Fungsi lain dari BHA adalah mengurangi tanda-tanda penuaan dini seperti kerutan dan garis-garis halus pada wajah kamu. Biasanya tanda-tanda penuaan ini muncul karena paparan sinar matahari, radikal bebas dan pola hidup yang tidak sehat.
Maka dari itu, untuk mengurangi tanda-tanda penuaan dini kamu perlu melakukan eksfoliasi, salah satu dengan menggunakan produk berbahan BHA. Kandungan asam salisilat pada BHA dapat mengurangi kerutan dan membuat kulit tampak halus.
Selain eksfoliasi, kulit kamu juga membutuhkan regenerasi. Lipohydroxy acid (LHA) dan sodium salicylate (SS) pada BHA memiliki fungsi meregenerasi sel kulit. Proses regenerasi ini juga berperan dalam mengurangi kerutan, garis halus di wajah dan menjadikan kulit normal seperti sedia kala.
Mencerahan Kulit Wajah
Ladies, jika kamu memiliki wajah gelap dan kusam maka solusinya yaitu menggunakan produk skincare yang mengandung BHA. BHA mampu membuat kulit kamu tampak cerah dari sebelumnya.
Ternyata, kulit gelap dapat disebabkan karena menumpuknya sel-sel kulit mati pada wajah kamu. Jika dibiarkan terus menerus maka kulit akan menjadi lebih gelap. So, Ladies kamu harus rutin melakukan eksfoliasi dengan menggunakan skincare yang mengandung BHA.
Seperti yang telah dibahas di atas, kandungan BHA dalam skincare berfungsi membantu menganggkat sel-sel kulit mati sehingga tidak menumpuk. Dan, kulit kamupun akan tampak lebih cerah dari sebelumnya.
Membantu Meratakan Warna Kulit
Nah, manfaat BHA yang tak kalah penting yaitu membantu meratakan warna kulit kamu ladies. masalah warna kulit tidak merata atau kulit belang sering dirasakan oleh kamu yang sering beraktivitas di bawah terik matahari tanpa menggunakan sun screen.
Dalam hal ini, BHA lagi-lagi dapat mengatasi masalah tersebut. Kandungan BHA dapat menjadikan warna kulit kamu merata kembali karena sel-sel kulit mati berhasil diangkat. Tak hanya itu ladies, BHA juga mampu memulihkan kondisi kulit yang terbakar akibat matahari.
Sekilas Perbedaan BHA dan AHA yang Perlu Kamu Tahu
Meskipun sama-sama senyawa asam dan manfaat yang sama yaitu pelepasan sel kulit mati bukan berarti BHA dan AHA sama ya ladies. BHA dan AHA memiliki sifat yang berbeda.
Alpha Hydroxy Acid (AHA) memiliki sifat larut dalam air sehingga hanya mengangkat kulit mati pada permukaan kulit saja ladies. Nah, biasanya AHA cocok untuk kulit normal hingga kering serta kulit yang rusak akibat paparan sinar matahari. Hal ini dikarenakan kemampuannya dalam meningkatkan kelembapan alami kulit kamu.
AHA tidak dapat mengurangi sebum sehingga tidak cocok untuk kulit berjerawat dan juga tidak dapat mengecilkan pori-pori kamu ladies. Jadi, bagi kamu yang ingin mengecilkan pori-pori jangan menggunakan produk berbahan AHA.
Selain itu yang perlu kamu tahu adalah AHA sering menimbulkan iritasi, kemerahan dan peradangan pada kulit. Juga dapat membuat kulit kamu rentan terhadap kerusakan sinar matahari dan penuaan dini. Sebab, kandungan AHA dapat meningkatkan kepekaan kulit kamu ladies.
Berbeda dari AHA, BHA adalah jenis asam yang dapat larut dalam minyak dan lemak. Dengan tersebut dapat membuat BHA menembus pori-pori lebih dalam sehingga menyingkirkan sebum dan sel kulit yang menyumbat pori-pori kamu lo.
Tak hanya itu, BHA dapat digunakan untuk mengobati jerawat dan kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari sehingga cocok digunakan untuk kulit kombinasi hingga kulit berminyak nih.
Menariknya, meski BHA dalam skincare dapat menembus pori-pori lebih dalam, risiko yang ditimbukan tidak separah AHA karena sifat anti-inflamasinya.
Bahkan BHA dapat memperkecil pori-pori dan memiliki sifat fotoprotektif juga, lho. BHA juga tidak membuat iritasi karena bersifat melonggarkan ikatan antar sel sehingga tidak menimbulkan kematian pada sel kulit.
Efek Samping Kandungan BHA dalam Skincare untuk Kulit
Meskipun BHA dalam Skincare lebih memiliki efek yang sedikit dari AHA, tidak menutup kemungkinan bahwa BHA juga dapat memberikan efek samping bagi kulit kamu ladies. Nah, BHA ini juga berisiko menimbulkan iritasi pada kulit kamu.
Biasanya, reaksi yang ditimbulkan berbeda-beda tergantung sifat kulit kalian ladies. efek yang ditimbulkan misalnya kulit menjadi kemerahan, sensasi terbakar pada kulit, gatal dan terasa sakit serta pigmentasi berubah kehitaman.
Produk BHA juga berisiko tinggi pada kamu yang memiliki warna kulit gelap, yaitu dapat menyebabkan pigmentasi. Maka dari itu, bagi kamu yang memiliki warna kulit gelap harus berhati-hati menggunakan produk skincare berbahan BHA ini.
Cara Menggunakan Skincare BHA yang Benar dan Aman
Menggunakan skincare berbahan asam aktif tidak boleh asal-asalan karena dapat menimbulkan efek buruk pada wajah kamu. Bukannya tambah cantik malah memperburuk kondisi kulit kamu. Tentu tidak mau bukan?
Lantas, bagaimana cara penggunakan skincare berbahan BHA yang benar dan aman? Yuk, simak informasinya dibawah ini.
Gunakan Sunscreen dengan Teratur
Cara aman menggunakan produk berbahan BHA adalah dengan selalu memakai sunscreen secara rutin. Cara ini cukup dasar, namun masih banyak orang belum tahu ladies.
Meski kandungan BHA dalam skincare dapat membantu mengatasi masalah kesehatan kulit yang diakibatkan sinar matahari. Namun bahan ini justru bersifat photosensitive, sehingga membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari.
Karena itu jangan lupa untuk selalu menggunakan sunscreen ketika akan pergi keluar rumah, ya!
Gunakan BHA Hanya dalam Satu Produk Saja
Ladies, penting bagi kamu untuk hanya menggunakan satu produk skincare berbahan BHA. Mengapa? Sebab jika produk lain juga menggunakan bahan BHA maka akan meningkatkan resiko kulit iritasi hingga meradang.
Maka dari itu, untuk pencegahan gunakan BHA hanya pada satu produk misalnya pelembab saja atau toner saja.
Gunakan BHA dalam Skincare Secara Bertahap
Tahukah kamu ladies, BHA harus digunakan secara bertahap agar mengurangi risiko efek samping yang ditimbulkan. Cara ini dinilai aman untuk kulit kamu. Cukup gunakan beberapa kali dalam seminggu, misal 3 kali dalam seminggu.
Mengapa demikian? Kulit membutuhkan adaptasi dengan produk BHA tersebut sehingga kita harus membiarkan kulit terbiasa terlebih dahulu.
Perhatikan Konsentrasi Kandungan BHA dalam Skincare
Yang terpenting adalah memperhatikan jumlah kadar BHA saat membeli dan menggunakan produk skincare berbahan BHA. Biasanya, BHA akan efektif jika konsentrasinya sekitar 1-2%.
Untuk memaksimalkan kinerja BHA ini, kamu tidak diperbolehkan menyampurkan dengan bahan di bawah ini yaitu:
Kombinasi BHA dan Retinol
BHA ternyata tidak boleh dicampur dengan retinol, ladies. Hal ini dkarena dapat meningkatkan risiko iritasi pada kulit kamu.
Nah, bagi kamu yang memiliki kulit sensitif dan mengalami rosacea sangat tidak dianjurkan menggunakan BHA dan retinol secara bersamaan. Hal ini dikarenakan efek samping yang ditimbulkan akan sangat terasa bagi kulit.
Campuran BHA dan Benzoil Peroksida
Selanjutnya, bahan skincare yang mengandung BHA tidak boleh dicampur dengan benzoil peroksida. Why? Sebab, percampuran dua bahan tersebut dapat memicu iritasi kulit hingga timbulnya jerawat lho.
So ladies, jika tidak ingin kulit kamu berjerawat jangan sekali-kali menggunakan kedua bahan tersebut secara bersamaan. Sebaiknya, gunakan salah satu dari dua bahan tersebut misalnya dengan menggunakan skincare berbahan BHA saja.
BHA Plus Niacinamide
Dan yang terakhir ladies, jangan mencampurkan BHA dengan niacinamide. Hal ini dikarenakan BHA karena niacinamide dapat mengurangi kinerja kandungan bahan aktif yang bersifat asam pada BHA.
Nah, akibatnya fungsi eksfoliasi dari kandungan BHA ini tidak dapat berjalan optimal. Bahkan, hal tersebut dapat menyebabkan kulit kamu menjadi iritasi.
Well, setelah pembahasan tersebut tentunya sudah paham manfaat hingga cara penggunaan yang aman bagi skincare berbahan BHA bukan?
Jika kamu menggunakan sesuai anjuran, pastinya manfaat yang kita dapatkan juga lebih maksimal ladies.