Saat menjalankan sebuah usaha, kamu pasti akan mengalami yang namanya fluktuasi. Umumnya, kondisi ini terjadi karena promosi yang tidak optimal, serta penjualan produk yang tidak dapat berkembang dengan baik.
Fluktuasi ini dapat berakibat fatal hingga membawa kerugian besar untuk bisnis kosmetikmu. Apalagi, setiap produk kosmetik pasti memiliki masa edarnya masing-masing. Karenanya, jika disimpan terlalu lama dikhawatirkan akan merusak kondisi produk tersebut.
Karena itu, sangat penting bagimu untuk menyiapkan strategi pemasaran dan penjualan untuk mengatasi adanya kemungkinan adanya penumpukan stok produk kosmetik yang tak laku dijual.
Lantas bagaimana cara mengatasi stok produk yang tidak laku dan jadi kembali laris terjual tersebut? Yuk, simak ulasan lengkapnya dalam artikel ini!
Berbagai Penyebab Produk Tidak Laku Dijual
Ada banyak hal yang dapat mempengaruhi jumlah penjualan produk. Mulai dari penentuan harga jual yang kurang tepat, kualitas produk yang buruk, hingga cara promosi yang salah.
Nah, untuk dapat mencegah adanya fluktuasi ini, kamu juga harus mengetahui apa saja penyebab produk tidak laku dijual berikut ini.
Positioning Produk yang Kurang Tepat
Salah satu faktor yang menyebabkan penumpukan stok produk adalah positioning brand / produk yang kurang tepat. Sehingga konsumen kurang tertarik atau bahkan tidak memperhatikan brand kosmetik kamu di pasaran.
Karenanya, positioning ini harus dirancang sebaik mungkin. Misalnya dengan melakukan kampanye yang rutin, selalu menonjolkan sisi unik dan ciri khas produk, memberikan rasa puas akan kebutuhan konsumen, serta meningkatkan kualitas produk.
Harga Produk Dinilai Terlalu Mahal
Penyebab produk tidak laku selanjutnya adalah penetapan harga kosmetik yang terlalu mahal, sehingga tidak sesuai dengan daya beli target pasar.
Tentu, sebelum meluncurkan produk ke pasar kamu telah melakukan riset dan menetapkan target konsumen. Kedua langkah ini akan membantumu memahami perilaku dan daya beli mereka terhadap produkmu.
Karenanya, selalu pastikan bahwa harga produk yang kamu ciptakan ini enggak terlalu mahal buat mereka. Dalam artian dapat dijangkau dan kualitas produk pun harus sesuai dengan harga tersebut.
Baca Juga: Cara Menetapkan Harga Jual Produk Kosmetik yang Tepat dan Tak Merugi
Konsep dan Strategi Bisnis yang Kurang Terstruktur
Persaingan pasar kosmetik di Indonesia sangatlah kompetitif, karenanya sebagai pemilik brand kamu harus memiliki konsep dan strategi yang tepat.
Mengapa begitu? Produk yang tidak laku di pasaran bisa saja disebabkan oleh konsep dan startegi bisnis yang kurang terstruktur. Akhirnya, proses produksi, promosi, dan penjualan pun jadi kacau balau.
Nah, untuk mengatasi itu, kamu bisa membuat rancangan bisnis model canvas terlebih dahulu. Yakni dengan merancang konsep, infrastruktur, konsumen, dan serta bagaimana pengolahan keuangan perusahaan nantinya.
Mau tahu soal cara membuat perencanaan bisnis model canvas? Cek di sini!
Cara Mengatasi Produk Tidak Laku Hingga Laris Kembali
Setelah mengetahui berbagai penyebab produk tak laku di pasaran, kamu harus bisa waspada dan menyusun strategi bisnis yang lebih baik.
Selain itu, ada beberapa cara mengatasi produk tidak laku hingga kembali laris yang bisa kamu praktekkan berikut ini. Yuk, perhatikan poin-poinnya dengan baik, Ladies!
Mengubah Strategi Pemasaran yang Ada
Langkah pertama dalam cara mengatasi stok produk tak laku adalah dengan mengubah strategi pemasaran yang kamu gunakan sebelumnya.
Kamu bisa membuat strategi yang lebih efektif dan efisien untuk membuat produk kembali terjual. Misalnya dengan mengatur dan melakukan riset ulang soal target pasar, positioning brand kosmetik, dan melalukan promosi dengan massif.
Mengubah Tampilan Toko
Toko yang kita bicarakan dalam poin ini enggak Cuma toko fisik yang bisa dikunjungi secara langsung, ya. Bisa juga tampilan toko online kamu diberbagai platform penjualan produk kosmetik yang kamu miliki.
Kamu bisa mengubah tampilan toko dengan menambah foto-foto produk jadi lebih menarik, serta berkualitas tinggi. Tambah juga video produk yang lebih interaktif dan dapat menarik minat masyarakat.
Mempertimbangkan Pembuatan Desain Kemasan Baru
Selain mengubah display toko, kamu juga bisa memperbarui desain kemasan produk. Kemasan merupakan hal yang sangat penting untuk memikat konsumen dalam pandangan pertama.
Karenanya kamu harus memeriksa, apakah kemasan kosmetikmu sudah menarik dan dapat merepresentasikan brand kosmetik yang kamu jual.
Kalau belum, sebaiknya kamu ubah desain dan jadikan lebih trendi. Sesuaikan dengan target pasar juga karakter dari produk kosmetik yang kamu miliki.
Memberikan Diskon dan Potongan Harga
Cara mengatasi stok produk yang tak laku selanjutnya adalah memberikan diskon dan potongan harga kepada pelanggan. Potongan harga ini tidak perlu terlalu besar, yang penting kamu tidak mengalami kerugian karena produk menumpuk atau karena harga jual yang terlalu rendah.
Pastikan juga cara mendapatkan diskon ini cukup mudah, sehingga pelanggan tetap tertarik untuk membeli produk yang kamu tawarkan.
Melakukan Strategi Bundling Produk
Cara mengatasi stok produk tak laku selanjutnya adalah dengan melakukan strategi bundling product. Dalam strategini kamu bisa mengkombinasikan produk yang kurang diminati bersamaan produk popular dari tokomu.
Dengan begitu, konsumen akan menganggap ada ‘hadiah’ atau ‘promosi’ yang akan mereka dapatkan dengan membeli bundling tersebut. Kamu pun bisa memasarkan dan menjual produk dengan lebih cepat dari sebelumnya.
Baca Juga: Manfaat dan Cara Strategi Bundling Product untuk Bisnis Kosmetik
Memaksimalkan Pemasaran Lewat Media Sosial
Langkah selanjutnya dalam cara mengatasi stok produk tak laku adalah dengan memaksimalkan strategi promosi lewat media sosial.
Seperti yang kamu tahu, media social dapat menjangkau target pasar yang luas. Yakni dari berbagai rentang usia, pekerjaan, jenis kelamin, dan berbagai aspek demografi lain.
Tak hanya itu, ketika kamu menggunakan media sosial ke dalam strategi pemasaran. Kamu juga bisa berkomunikasi dengan konsumenmu, memberikan berbagai promo dan desain menarik, juga melakukan branding produk.
Memaksimalkan Penjualan Online
Selain berpromosi, kamu juga harus memaksimalkan penjualan secara online. Apalagi, sekarang ini masyarakat sangat suka membeli produk kosmetik secara online, karena dinilai lebih mudah dan praktis.
Kamu bisa mulai berjualan di e-commerce yang banyak digunakan masyarakat, seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, hingga Blibli. Semua e-commerce ini menawarkan berbagai fitur untuk penjual yang bisa menunjang proses pembelian dan pelayanan produk.
Selain itu, kamu juga bisa menjual produk lewat toko online di Website. Kamu bisa memaksimalkan pengiriman, pelayanan pelanggan, mempermudah transaksi, dan menjamin keamanan barang di tokomu tersebut.
Mengelola Produk Secara Berkala
Mengelola produk secara berkala bisa kamu masukkan ke dalam cara mengatasi stok produk tak laku. Langkah ini sangat penting untuk mengetahui seberapa banyak produk tersebut tertimbun, serta seberapa lama lagi masa expired-nya.
Ketika kamu mengelola produk tersebut dengan baik, maka kamu bisa menerapkan strategi penjualan paling efisien menurut stok produk yang tersedia.
Baca Juga: Cara Mengelola Stok Produk di Gudang Produksi yang Benar
Meningkatkan Pelayanan Konsumen
Cara mengatasi stok produk tak laku selanjutnya adalah dengan meningkatkan pelayanan konsumen. Tak jarang pelayanan kurang ramah, tidak responsif, dan kurang solutif membuat konsumen enggan untuk melakukan pembelian ulang.
Karenanya, kamu perlu meningkatkan pelayanan konsumen pada toko kosmetik yang kamu miliki. Agar pelanggan jadi lebih aman dan nyaman ketika melakukan transaksi atau pembelian di tokomu.
Memperbaiki Kualitas Produk
Langkah selanjutnya untuk cara mengatasi stok produk tak laku adalah memperbaiki kualitas produk kosmetik yang kamu jual. Perhatikan bagaimana produk ini diterima oleh pasaran, apakah ada keluhan mengenai aroma, tekstur, atau efeknya ketika digunakan.
Kamu bisa melakukan inovasi dan pengembangan produk berdasarkan penilaian konsumen akan produk kosmetikmu. Selain itu, perhatikan juga produk kosmetik dari brand competitor, mengapa ada banyak yang membeli produk mereka.
Dari sana kamu bisa mengetahi apa kekurangan produkmu dibanding brand lain, kemudian melakukan pembaharuan dan peningkatan kualitas.
Membuat Harga Lebih Kompetitif
Langkah selanjutnya untuk cara mengatasi stok produk tak laku adalah dnegan membuat harga produk jadi lebih kompetitif. Selain kualitas, kamu juga harus mencari tahu harga jual produk kosmetik pada umumnya.
Misal ketika kamu membuat moisturizer, kamu harus tahu harga jual minimum dan maksimumnya. Pastikan kamu bisa membuat harga lebih kompetitif, agar masyarakat tidak ragu untuk membeli dan mencoba produk yang kamu miliki.
Menciptakan Kosmetik Berkualitas dengan Harga Kompetitif
Industri kosmetik belakangan menjadi sangat populer di kalangan pebisnis. Tak hanya orang yang sudah berpengalaman di bidang sejenis, banyak merk kosmetik baru yang justru muncul dari pengusaha baru.
Apa yang membuat pertumbuhan industri kosmetik jadi sangat cepat?
Salah satu hal yang membuat fenomena ini terjadi adalah kemudahan membuat produk kosmetik dengan brand sendiri. Misalnya, dengan menggunakan jasa maklon kosmetik Mash Moshem Indonesia.
Kini, pengusaha tidak perlu repot untuk membangun pabrik sendiri, merekrut tenaga ahli, atau bahkan mengurus berbagai jenis legalitas yang dianggap ‘ruwet’.
Enggak heran, pasar kosmetik sekarang begitu ramai dan kompetitif. Kamu pun dituntut untuk jadi lebih peka dan kreatif dalam mengelola bisnis kosmetikmu.
Tahukah kamu, kalau Mash Moshem Indonesia bisa membantu menciptakan produk kosmetik terbaik dengan harga kompetitif?
Well, Mash Moshem Indonesia bisa jadi solusi ideal untukmu. Kenapa? Kami memiliki tim ahli yang mampu menciptakan berbagai jenis produk kosmetik berkualitas sesuai dengan kebutuhan dan keinginananmu.
Selain itu, karena jumlah MOQ-nya rendah, maka uang produksinya pun tidaklah besar. Tentu, kamu bisa menyesuaikan besaran biaya maklon kosmetik yang dikeluarkan dengan jumlah modal yang kamu miliki.
Menarik, bukan?