7+ Manfaat Minyak Emu untuk Kecantikan Kulit, Apa Saja?

manfaat minyak emu untuk kecantikan kulit

Siapa yang tidak ingin memiliki kulit sehat dan cantik? Ya, tentu saja memiliki kulit sehat dan cantik merupakan impian semua orang. Kulit sehat dan cantik tentu saja tidak didapatkan secara spontan atau serta merta. Kulit sehat dan cantik didapatkan melalui perawatan rutin. Kamu juga bisa menggunakan manfaat minyak emu untuk merawat kesehatan kulit wajahmu.

Berbicara tentang produk perawatan kulit memang tidak ada habisnya. Terdapat banyak sekali jenis produk perawatan kulit yang berasal dari bahan alami seperti minyak. Minyak esensial merupakan salah satu bahan alami yang sering digunakan dalam perawatan kesehatan tubuh, terutama kulit.

Minyak alami berasal dari ekstrak tumbuhan atau hewan yang mempunyai banyak manfaat bagi kulit. Bahan berupa minyak alami dianggap memiliki beribu manfaat untuk berbagai macam masalah kulit. Oleh karena itu, perawatan kulit menggunakan bahan alami kian banyak diminati oleh khlayak umum, khususnya perempuan.

Salah satu jenis minyak yang dipercaya memiliki banyak manfaat yaitu minyak emu. Saat ini, manfaat minyak emu telah banyak dirasakan oleh para penggemar kecantikan di seluruh dunia dan minyak emu telah menjadi bagian dari produk perawatan kulit yang populer di seluruh dunia, terutama Australia. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang minyak emu, mulai dari asal, kandungan, dan manfaatnya, ayo simak artikel berikut ini.

Apa Itu Minyak Emu?

Minyak emu telah digunakan dalam budaya suku Aborigin selama berabad-abad atau hampir 40.000 tahun yang lalu. Jadi, minyak emu merupakan minyak yang digunakan dalam perawatan kecantikan secara tradisional atau kuno. Namun, hingga saat ini minyak emu masih banyak digemari oleh konsumen modern.

Minyak emu adalah minyak yang berasal dari lemak burung emu. Burung emu adalah burung besar yang tidak bisa terbang dan burung emu ini berasal dari Australia dan burung emu terlihat mirip dengan burung unta. Pada zaman dahulu minyak emu digunakan oleh suku asli Australia yaitu suku Aborigin untuk menyembuhkan luka dan mengatasi masalah kulit lainnya, seperti eksim, psoriasis, dan dermatitis.

Seekor burung emu dapat menghasilkan sekitar 250 ons minyak. Sebagian besar peternak memelihara burung emu hanya untuk diambil lemaknya, namun beberapa peternak mencoba memanfaatkan bagian lain dari burung emu, mulai dari daging hingga kulitnya.

Minyak ini sangat disukai kerena memiliki kemampuan untuk melembapkan, melembutkan, dan menyejukkan kulit secara menyeluruh. Saat ini minyak emu dapat dengan mudah ditemukan di apotek dalam bentuk minyak asli maupun dalam bentuk produk lain, seperti sabun, pelembap, dan salep. Hal ini karena minyak emu merupakan bahan yang sering digunakan dalam produk-produk tersebut.

Asal Usul Minyak Emu

Minyak emu berasal dari lemak burung emu yang telah meninggal. Lemak dikeluarkan melalui punggung dan perut yang mengendap di bawah kulit burung emu. Lemak burung emu ini, kemudian melalui proses pemurnian untuk menghilangkan racun berlebih. Oleh karena itu, minyak emu tidak bebas digunakan untuk semua jenis kulit, hanya jenis kulit tertentu.

Berbagai jenis minyak emu bergantung pada tingkat filtrasi dan pemrosesannya. Sebagian besar minyak emu akan diproses secara lengkap untuk mengurangi bakteri dan kontaminan lain. Beberapa minyak emu melalui proses pemurnian lebih dari yang biasanya dilakukan untuk menciptakan kandungan asam lemak yang tinggi.

Ketika membeli minyak emu, kamu perlu memastikan bahwa minyak emu tersebut merupakan minyak emu murni 100 persen dan tidak mengandung campuran bahan lain yang mungkin dapat membahayakan kulitmu. Minyak emu dapat ditemukan sebagai bahan dalam berbebagai produk, seperti krim, pelembap, salep, dan sabun. 

Kandungan Minyak Emu

Minyak emu dikenal dengan kemampuannya yang dapat menyerap dengan cepat ke dalam kulit karena partikelnya yang kecil. Jadi, minyak emu dapat menembus lebih dalam ke kulit. Adapun kandungan minyak emu, antara lain asal oleat sebesar 42 persen, asam palmitat 21 persen, asam linoleate 21 persen, dan antioksidan.

Kandungan tersbut membuat minyak emu sangat bagus untuk meredakan peradangan, menghidrasi kulit, dan membantu mencegah kerusakan akibat peradangan, radikal bebas, dan polutan lainnya.

Penggunaan Minyak Emu Dalam Skincare

Skincare atau perawatan kulit dan kosmetik merupakan sesuatu yang tidak dapat dipisahkan dari manusia, khususnya kaum hawa. Bagi sebagian orang kosmetik maupun skincare dapat meningkatkan rasa percaya dirinya.

Industri produk kosmetik dan produk perawatan kulit semakin hari semakin berkembang dan semakin luas. Hal ini ditandai dengan segmentasi produk perawatan kulit dan kosmetik yang semakin luas seperti yang dahulunya kosmetik hanya digunakan untuk orang dewasa yang berusia 20 tahun saja, kini kosmetik aman digunakan untuk anak-anak hingga usia remaja.

Berkembangnya industri kosmetik dan produk perawatan kulit ini membuat bahan-bahan yang digunakan untuk membuat produk kosmetik dan perawatan kulit pun semakin bervariasi. Penggunaan minyak emu dalam produk kosmetik maupun produk perawatan kulit misalnya.

Minyak emu dapat digunakan dalam bentuk minyak maupun dalam bentuk produk perawatan kulit dan kosmetik. Bahan ini biasanya digunakan dalam bahan pembuatan sabun mandi, sabun muka (facial wash), krim, salep pertolongan pertama, dan pelembap.

Minyak emu yang berkualitas tinggi dapat bertahan dengan jangka waktu sekitar satu hingga dua tahun. Hal ini bergantung pada bagaimana kamu menyimpannya. Menyimpan minyak emu di dalam lemari es dapat membantu memperpanjang umur simpannya.

Manfaat Minyak Emu untuk Kulit

minyak emu dalam skincare

Saat ini minyak emu dapat ditemukan di berbagai negara, seperti Amerika Serikat, Kanda, dan Eropa. Hal ini timbul karena meningkatnya popularitas minyak emu yang diguakan sebagai obat dan daging burung emu yang bergizi.

Pada dasarnya, minyak emu bertindak sebagai magnet untuk membantu menjaga kulitmu tetap lembap dan lembut seperti kulit bayi. Jadi, minyak emu memiliki fungsi utama untuk menambah kelembapan pada kulit kering dan dehidrasi. Adapun fungsi lain dari minyak emu seperti berikut.

Menghidrasi dan Melembapkan Kulit Wajah dan Tubuh

Manfaat minyak emu berperan sebagai pelembap oklusif yang memiliki fungsi luar biasa untuk meningkatkan hidrasi dan mencegah kehilangan air. Krim atau pelembap dengan bahan utama minyak emu dapar menembus dan membantu kulit penggunanya lebih baik daripada minyak emu yang digunakan secara murni. Beberapa percobaan menunjukkan bahwa minyak emu mungkin memiliki lebih sedikit efek samping untuk penderita dermatitis dan eksim.

Minyak emu mengandung kadar lemak tak jenuh tinggi yang mampu menembus lapisan kulit sehingga dapat melembapkan kulit dengan lebih dalam. Kulit dapat dengan mudah menyerap secara sempurna. Hal ini dapat membantu mengunci kelembapan kulit dan membuat kulit tidak mudah kering.

Menyembuhkan Luka Bakar dan Meringankan Peradangan Pada Kulit

Dalam sebuah studi, minyak emu terbukti dapat meningkatkan produksi kolagen. Dengan adanya produksi kolagen yang meningkat tersebut maka dapat membantu kulit yang mengalami luka bakar cepat sembuh dan menghilangkan rasa sakitnya.

Peradangan pada kulit biasanya disebabkan oleh reaksi kulit terhadap zat-zat tertentu. Inflamasi biasanya berupa ruam gatal dan kemerahan pada kulit. Bagi pemiliki kulit yang sensitif mungkin sudah tidak asing dengan kondisi kulit seperti ini.

Jika kamu mengalami peradangan pada kulit, kamu dapat mengatasinya dengan mengoleskan minyak emu. Karena mengandung zat anti perdangan, bahan ini mampu membantu mengempeskan ruam kulit yang terkena peradangan. Selain itu, minyak emu juga dapat menghilangkan rasa nyeri akibat peradangan tersebut. 

Bekerja sebagai Anti-inflamasi

Minyak emu dapat diminum secara langsung melalui mulut. Dalam hal ini minyak emu bekerjsa sebagai sumber asam lemak lain yang dapat berkontribusi pada kesehatan penceranaan sehingga organ pencernaan dapat bekerja dengan lebih baik.

Sifat anti-inflamasi yang terkandung dalam minyak emu dapat bermanfaat untuk meredakan penyakit gastrointestinal seperti penyakit radang usus. Selain itu, sifat anti-inflamasi yang dimiliki minyak emu tersebut dapat mengatasi masalah kulit, seperti eksim dan psoriasis.

Sebuah studi menunjukkan bahwa pengobatan kulit yang mengalami eksim dan psoriasis dengan minyak emu selama 15 hari dapar memperbaiki kondisi tersebut. Pada hari ke 30, kemerahan, ruam, dan bengkak pada kulit akan membaik setelah mengoleskan minya emu secara rutin.

Mencegah Penuaan Dini pada Kulit

Asam linoleic yang terkandung dalam minyak emu dapat berperan dalam mencegah proses penunaan dini pada kulit. Kandungan minyak emu tersebut bekerja dengan merangsang kulit untuk mencegah tanda-tanda penuaan seperti keriput, mermajakan kulit, dan membantu mengatasi kulit rusak akibat paparan sinar matahari.

Oleh karena itu, jika kamu mengoleskan minyak emu secara rutin pada kulitmu maka kulit akan terasa lebih kencang, bebas dari kerutan, serta membuat wajah tampak lebih mudah dan bercahaya.

Antioksidan yang tinggi dalam minyak emu juga dapat membantu merangsang produksi kolagen sehingga hal ini dapat mengurangi tanda-tanda penuaan dini, seperti garis halus dan kerutan. Sebuah studi menyebutkan bahwa penggunaan minyak emu dapat membantu mengurangi kerutan dan lingkatan hitam di sekitar mata.

Menyamarkan Bekas Luka dan Kerusakan Kulit Akibat Sinar Matahari

Menggunakan krim dengan kandungan minyak emu dapat menyembuhkan luka atau memar. Asam linoleat dalam minyak emu memberikan efek positif yang dapat meningkatkan folikel rambut di daerah luka dan mengurangi bekas jerawat.

Membantu Pertumbuhan Rambut dan Kuku

Minyak emu dapat membantu pertumbuhan rambut dengan mendukung pertumbuhan rambut baru. Hal ini dapat dilakukan dengan mengoleskan minyak emu ke kulit kepala dan ratakan dengan pijatan. Menelan kapsul minyak emu juga dapat membantu kesehatan rambut dan kuku.

Asam emak omega yang tinggi dalam kandungan minyak emu tersebut dapat meningkatkan kepadatan rambut, mengurangi kerapuhan pada kuku, dan mengurangi kerontokan pada rambut. Penggunaan minyak emu pada rambut dan kuku mungkin dapat terlihat dalam jangka waktu dua hingga enam bulan dengan pemakaian rutin.

Menyamarkan Stretch Marks

Stretch marks umumnya muncul ketika kulit beradaptasi dengan perubahan bentuk tubuh yang cepat. Dalam keadaan seperti ini, kulit akan merenggang sehingga mengakibatkan kolagen rusak dan mengekspos pembuluh darah yang rusak. Hal ini membuat timbulnya bekas luka seperti garis merah ataupun putih berlekuk.

Stretch marks ini dapat diatasi dengan mengoleksan minya emu di area kulit tersebut. Minyak emu akan melembapkan kulit dan memperbaiki sel kulit dan jaringan yang rusak sehingga dapat menyamarkan munculnya Stretch marks pada kulit.

maklon moq rendah

Jenis Tipe Kulit yang Cocok Menggunakan Minyak Emu

Pada dasarnya, manfaat minyak emu aman untuk semua jenis kulit, tetapi manfaat lebih akan kamu rasakan yang memiliki kulit kering dan meradang yang membutuhkan hidrasi lebih. Hal ini berarti orang-orang dengan masalah kulit, seperti psoriasis, eksim, dan dermatitis atopik juga merupakan kandidat yang bagus.

Namun, akan lebih baik jika sebelum menggunakan minyak emu konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter spesialis kulit. Hal ini untuk menghindari keraguan dan risiko iritasi yang mungkin saja terjadi.

Minyak emu memiliki tekstur yang kental dan beminyak sehingga minyak emu bukanlah pilihan yang baik untuk kamu yang memiliki jenis kulit berminyak dan berjarawat. Selain itu, seseorang yang memiliki alergi atau kepekaan kulit terhadap hewan juga perlu mempertimbangkan penggunaan minyak emu dalam rutinitas perawatan kulit sehari-hari.

Adakah Efek Samping Minyak Emu untuk Kesehatan dan Kulit?

Terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa minyak emu memiliki efek yang relatif netral pada kulit. Menurut beberapa ahli, tidak ada reaksi merugikan dan serius atas penggunaan minyak emu. Jadi dapat kita simpulkan bahwa minyak emu relatif aman digunakan sebagai krim maupun salep topikal pada manusia.

Minyak emu merupakan produk alami. Namun, hal ini tidak berarti bahwa minyak emu cocok untuk semua orang dan tidak ada efek sampingnya bagi kesehatan dan kulit. Emu Oil memiliki tekstur yang kental sehingga minyak emu memiliki potensi menyumbat pori-pori kulit bagi seseorang dengan jenis kulit tertentu seperti berminyak dan berjerawat.

Kekhawatiran lain yang perlu kamu perhatikan yaitu dalam proses produksinya karena minyak emu berasal dari burung emu yang telah mati. Seseorang yang bergaya hidup began atau menjauhi produk hewani maupun seseorang dengan alergi produk hewani dianjurkan untuk menghindari produk kecantikan satu ini.

Seperti produk lainnya, jika kamu akan memasukkan minyak emu dalam perwatan kulit rutinmu maka ada baiknya untuk memulainya dengan uji tempel sebelum mengoleskannya ke seluruh wajah. Hal ini akan lebih baik dan lebih aman daripada menyesal dikemudian hari.

Bagaimana Cara yang Tepat Menggunakan Minyak Emu?

Melihat banyaknya manfaat minyak emu untuk kecantikan dan kesehatan kulit, kamu pasti sudah tak sabar untuk menggunakan bahan alami ini sebagai bagian perawatan kecantikanmu, bukan?

Terdapat dua cara yang tepat untuk menggunakan minyak emu. Jika untuk perawatan kulit, minyak emu harus dioleskan. Mengoleskan minyak emu sebaiknya dilakukan paling akhir dalam rutinitas perawatan kulitmu, yaitu setelah pembersih, serum, dan pelembap untuk membantu mengunci hidrasi pada kulit.

Kamu dapat menerapkan minyak emu langsung ke kulit, mulai dengan hanya beberapa tetes dan dapat menambahkannya lebih banyak jika dibutuhkan. Kamu juga dapat mencampurkan minyak emu ke dalam krim wajah milikmu.

Minyak emu sebaiknya digunakan hanya sekali sehari karena konsistensinya yang lebih kental. Pilih pagi atau sore hari dalam penggunaan minyak emu untuk menghindari penyumbatan pori-pori.

Emu Oil juga merupakan bahan tambahan yang bagus untuk krim mata. Minyak emu sangat baik jika kamu kombinasikan dengan vitamin K dalam krim mata. Tambahkan satu atau dua tetes ke dalam krim mata, aduk hingga merawata, dan pijatkan ke kulit bagian mata.

Minyak emu dapat pengguna minum dalam bentuk kapsul atau dikonsumsi dalam bentuk murni minyak. Hal ini memiliki manfaat utama untuk pencernaan. Mengonsumi minyak emu juga dapat menurunkan kolestrol dalam tubuh. Bila mengonsumsi bahan ini, kamu dapat menurunkan berat badan dan menurunkan kolestrol. Jadi, minyak emu dapat membantu seseorang mengurangi obesitas.

Menciptakan Produk Perawatan Kulit dari Minyak Emu

manfaat minyak emu untuk kecantikan kulit

Beautypreneurs, belakangan ini tren pemasaran hijau di industri kosmetik sangatlah populer. Hal ini dapat kita lihat dari banyaknya merek kosmetik yang membranding produk mereka dengan menggunakan kata “organik”, “natural”, dan “alami”.

Selain itu, minat dan kesadaran masyarakat akan kesehatan kulit juga menjadi faktor besar yang membuat permintaan akan produk perawatan alami kian meningkat dari waktu ke waktu. Nah, kamu juga bisa menggunakan minyak emu sebagai bahan dasar skincare atau perawatan kulit lainnya, karena kandungan gizi dan manfaat kecantikannya yang beragam.

Bersama tim formulator Mash Moshem Indonesia, kamu bisa menciptakan produk perawatan kulit dari minyak emu dengan mudah. Tak hanya itu, meski harga maklon yang perlu kamu keluarkan juga cukup miring, produk kosmetik milikmu juga nantinya tetap berkualitas.

Selain itu, kami juga menawarkan berbagai layanan tambahan untuk membuat produk kosmetikmu kian bersinar di pasaran. Seperti pembuatan media promosi kreatif, baik digital maupun konvensional, hingga penyediaan Webinar Bisnis untukmu.

Tunggu apa lagi, segera buat produk skincare berkandungan emu dengan brand sendiri lewat jasa maklon kosmetik Mash Moshem Indonesia, ya!

About Author

Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011

Related posts

manfaat kandungan adaptogen dalam skincare

Manfaat Kandungan Adaptogen dalam Skincare, Apa Saja?

Tahukah kamu, manfaat kandungan adaptogen dalam skincare ada banyak macamnya. Kandungan ini nggak cuma bermanfaat untuk mempercantik kulit wajah, tetapi juga bisa membantu menyehatkan kulit kamu. Nggak seperti kandungan bahan aktif lainnya, kandungan adaptogen masih jarang dipakai sebagai komposisi...

Continue Reading