Maklon Body Care

Apakah Hand Cream Bisa Memutihkan Kulit? Ini Jawabannya

apakah hand cream bisa memutihkan kulit

Apakah hand cream bisa memutihkan kulit? Pertanyaan ini cukup sering muncul, terutama di kalangan pengguna yang berharap mendapatkan kulit tangan yang lebih cerah hanya dengan penggunaan rutin produk perawatan ini. 

Terkait itu, hand cream pada dasarnya memang dikenal untuk melembapkan dan menjaga kelembutan kulit. Namun, belakangan ini tak sedikit brand hand cream yang mengklaim produknya mampu mencerahkan bahkan memutihkan. Tapi, sebenarnya apakah hand cream bisa memutihkan kulit? Sebelum buru-buru percaya iklan, yuk pahami lebih lanjut soal produk tersebut melalui ulasan berikut ini! 

Apakah Hand Cream Bisa Memutihkan Kulit?

Apakah hand cream bisa memutihkan kulit? Jawabannya tergantung pada formulasi yang terdapat di dalamnya. Umumnya, hand cream diformulasikan untuk melembapkan kulit tangan dan menjaga kelembutannya dengan kandungan hyaluronic acid, shea butter, hingga glycerin. 

Namun, beberapa produk juga memiliki tambahan bahan aktif tertentu yang berfungsi untuk mencerahkan kulit. Melansir Sandra Derma, bagi Anda yang ingin hasil lebih dari sekadar lembap, pilih hand cream yang mengandung vitamin C, asam kojic, atau niacinamide. 

Kandungan ini dikenal membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit. Selain itu, pastikan produk yang dipilih juga mengandung SPF, karena perlindungan dari sinar UV sangat penting untuk mencegah kulit tangan kusam dan gelap akibat paparan matahari. 

Jadi, soal apakah hand cream bisa memutihkan kulit, jawabannya tergantung dari kandungan dalam produk yang digunakan. Perlu diingat juga, efek mencerahkan dan memutihkan dari hand cream tidak terjadi secara instan. Hasilnya bertahap sehingga baru akan terlihat jika digunakan secara rutin. 



Hand Cream Bisa Dipakai Di Mana Saja?

Selain pertanyaan apakah hand cream bisa memutihkan kulit, hal lain yang kerap membuat bingung banyak orang adalah soal penggunaannya. Sesuai namanya, hand cream sering dianggap hanya boleh dipakai di tangan. 

Pada dasarnya, produk ini memang diformulasikan untuk area kulit yang sering terpapar air, sabun, sinar matahari, hingga bahan kimia seperti tangan. Kendati fokus utamanya pada tangan, produk ini sebenarnya juga bisa digunakan di bagian tubuh lain seperti siku, tumit, atau lutut yang cenderung kering. 

Namun, perlu diingat bahwa produk ini tidak disarankan diaplikasikan ke wajah atau area kulit sensitif lain. Sebab, kandungannya lebih padat sehingga berisiko menyumbat pori. Jadi, sekarang sudah paham apakah hand cream bisa memutihkan kulit sekaligus penggunaannya, kan? Dengan pemakaian yang tepat, hand cream mampu memberi manfaat maksimal tanpa menimbulkan masalah baru.

Baca Juga: Apakah Tea Tree Oil Bisa Menghilangkan Jerawat? Simak di Sini!

8 Cara Pakai Hand Cream dengan Benar

Usai tahu apakah hand cream bisa memutihkan kulit yang ternyata bisa asalkan formulasi yang dipilih tepat, Anda mungkin langsung tertarik mencobanya. Terkait itu, pastikan Anda menggunakan produk ini dengan cara yang tepat karena meski formulanya bagus, hasilnya bisa kurang maksimal kalau Anda asal pakai.  Dirangkum dari Profile Products, yuk langsung simak cara pakai hand cream dengan benar agar manfaatnya bisa benar-benar terasa! 

Pastikan Tangan dalam Keadaan Bersih

Langkah pertama sebelum mengoleskan hand cream adalah mencuci tangan terlebih dahulu. Gunakan sabun lembut lalu bilas menggunakan air bersih untuk mengangkat kotoran dan bakteri. Setelah itu, keringkan tangan dengan handuk, tapi jangan sampai benar-benar kering, biarkan masih sedikit lembap agar krim mudah menyerap.

Ambil Secukupnya

Gunakan hand cream dalam jumlah yang wajar, cukup seukuran kacang polong. Jika Anda memakai hand cream dengan tekstur yang cukup rich atau kental, sedikit saja sudah cukup untuk seluruh tangan. Pemakaian yang terlalu banyak justru bisa membuat tangan terasa lengket atau berminyak.

Gosok untuk Menghangatkan Krim

Sebelum mengoleskan ke tangan, gosok krim di antara telapak tangan untuk menghangatkannya. Proses ini akan membantu krim menyebar lebih merata dan mempercepat penyerapan ke dalam kulit.

Fokus pada Area yang Rentan Kering

Oleskan terlebih dahulu ke bagian punggung tangan karena area ini cenderung lebih kering. Lanjutkan ke buku-buku jari, sela-sela jari, dan pergelangan tangan dengan gerakan memijat ringan agar krim benar-benar meresap.

Jangan Lupa Jari, Kuku dan Kutikula

Berikan perhatian khusus pada jari dan bagian kuku. Pijat lembut mulai dari pangkal jari hingga ujung, serta ke kutikula. Ini akan membantu menjaga kelembutan kulit sekaligus memperkuat kuku agar tidak mudah rapuh.

Lakukan Pijatan Ringan

Luangkan waktu sebentar untuk memijat tangan setelah mengoleskan krim. Selain memaksimalkan penyerapan, pijatan ini juga membantu melancarkan sirkulasi darah dan membuat tangan terasa lebih rileks.

Biarkan Krim Menyerap Sempurna

Setelah dipijat, diamkan selama beberapa menit tanpa menyentuh benda apapun. Biarkan hand cream meresap sempurna ke dalam kulit agar manfaatnya benar-benar terasa maksimal.

Gunakan Ulang Sesuai Kebutuhan

Setiap orang memiliki kondisi kulit yang berbeda. Jika kulit Anda cenderung sangat kering atau ketika cuaca sedang dingin, Anda bisa mengoleskan ulang hand cream beberapa kali dalam sehari. Dengan mengikuti langkah-langkah ini didukung kandungan produk yang efektif, persoalan apakah hand cream bisa memutihkan kulit bisa Anda rasakan secara perlahan! 



Panduan Membuat Hand Cream yang Aman

Ingin punya brand hand cream sendiri dengan formula yang aman dan sesuai tren pasar? Kolaborasi dengan maklon terpercaya seperti Mash Moshem Indonesia bisa jadi langkah awal yang tepat. Apalagi jika Anda ingin menciptakan produk yang mampu menjawab kebutuhan konsumen soal apakah hand cream bisa memutihkan kulit. 

Dengan dukungan tim ahli dan fasilitas berstandar tinggi dari Mash Moshem Indonesia, Anda bisa mengembangkan hand cream yang tidak hanya melembapkan, tapi juga menyasar kebutuhan spesifik seperti mencerahkan kulit secara intensif. Yuk, simak panduannya! 

Konsultasi Konsep Hand Cream

Langkah awal dimulai dari konsultasi. Tim Mash Moshem Indonesia akan membantu Anda mengembangkan konsep produk hand cream sesuai kebutuhan pasar. Anda bisa mendiskusikan target konsumen, keunikan produk, dan manfaat utamanya, termasuk apakah hand cream ingin difokuskan untuk melembapkan, menutrisi, atau sekaligus memutihkan kulit.

Penentuan Formulasi dan Sampel Hand Cream

Setelah konsep disepakati, tahap selanjutnya adalah merancang formulasi. Tim formulator akan meracik bahan aktif terbaik agar persoalan apakah hand cream bisa memutihkan kulit bisa terpenuhi. Sampel hand cream juga akan dibuat untuk diuji kualitasnya sebelum masuk ke tahap produksi massal.

Baca Juga: 5 Cara Membuat Setting Spray Alami, Lebih Aman Digunakan!

Pengurusan Legalitas Hand Cream

Salah satu keunggulan bekerja sama dengan Mash Moshem Indonesia adalah Anda tidak perlu repot mengurus perizinan secara mandiri. Tim maklon akan terjun langsung mengurus semua dokumen, mulai dari notifikasi BPOM hingga sertifikasi halal, agar produk Anda dapat dipasarkan secara legal dan dipercaya oleh konsumen.

Perancangan Desain Kemasan Hand Cream

Desain kemasan bukan hanya soal visual, tapi juga daya tarik branding. Tim desain dari Mash Moshem Indonesia akan merancang kemasan yang sesuai dengan konsep brand Anda, apakah minimalis, mewah, atau natural, untuk menarik perhatian pasar sekaligus melindungi kualitas produk di dalamnya.

Produksi Massal Hand Cream

Setelah semua siap, proses produksi dilakukan di pabrik Mash Moshem Indonesia yang sudah bersertifikasi dan mengikuti standar keamanan yang ketat. Mulai dari proses produksi awal hingga pengemasan, semua diawasi dengan teliti oleh tim ahli demi memastikan konsistensi dan mutu produk terjaga.

Penyusunan Strategi Pemasaran

Sebagai mitra brand, Mash Moshem Indonesia juga bisa membantu Anda menyusun strategi pemasaran. Mulai dari penyusunan konsep campaign, naskah promosi, hingga pembuatan konten digital, semua dapat diarahkan untuk memperkuat kepercayaan konsumen. 

Yuk, Ciptakan Produk Hand Cream dengan Kandungan Aman Bersama Mash Moshem Indonesia!

Kini Anda sudah tahu bahwa membuat produk hand cream yang aman dan efektif bukan perkara mudah, kan? Diperlukan formula yang tepat, fasilitas canggih, serta proses produksi yang sesuai standar.Jadi, jika tak mau pusing, serahkan pembuatan hand cream impian Anda ke Mash Moshem Indonesia, yang bisa membantu mulai dari penyusunan konsep hingga pendistribusian produk. Yuk, klik banner di bawah sekarang juga untuk mulai konsultasi gratis bersama tim kami! 



author-avatar

About Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011