Bisnis Kosmetik

Jitu Hilangkan Kantung Mata, Ini Produk Skincare untuk Mata Panda!

skincare untuk mata panda

Selain munculnya jerawat dan komedo, masalah yang cukup sering timbul pada kulit wajah adalah mata panda. Meski tidak menyebabkan dampak yang buruk pada kesehatan, bagi beberapa orang mata panda dinilai bisa mengganggu penampilan sehari-hari kamu. Makanya, kamu butuh skincare untuk mata panda sebagai solusinya. 

Mata panda adalah kondisi di mana kantung mata berwarna lebih gelap dari kulit wajah. Bahkan pada beberapa orang dapat disertai dengan bengkak. Kondisi ini juga bisa dialami oleh semua orang, baik laki-laki maupun perpuan. Juga dari segala usia, mulai dari dewasa hingga anak-anak.

Penyebab munculnya mata panda ini juga sangatlah beragam, bisa karena kebiasaan yang buruk, faktor usia dan lain sebagainya. Namun buat kamu yang memiliki mata panda dan ingin segera menghilangkannya, enggak perlu khawatir. Karena banyak cara yang mudah dan efektif untuk mewujudkannya.

Salah satunya dengan rajin mengaplikasikan skincare untuk merawat kantung mata. Yang berbagai bahan dan formulanya dikhususkan untuk mengatasi masalah yang terjadi di area mata. Kamu penasaran? Baca artikel ini sampai habis dong, ya!

Berbagai Penyebab Munculnya Mata Panda

Penyebab Munculnya Mata Panda

Telah disinggung sebelumnya kalau mata panda dapat muncul karena berbagai hal. Termasuk kebiasaan buruk dan paparan sinar matahari.

Agar kamu tahu lebih jelas dan bisa mencegah munculnya mata panda, enggak ada salahnya untuk tahu dan mempelajari tentang berbagai penyebab adanya lingkaran hitam di area mata di bawah ini.

Kurangnya Tidur

Penyebab utama dan yang paling umum munculnya mata panda adalah kurangnya jam tidur. Hal ini dikarenakan saat tidur tidak cukup, darah tidak akan dapat mengalir dengan baik.

Yang kemudian membuat darah yang terkumpul di bawah mata dapat terlihat dengan jelas, karena kulit di area ini sangatlah tipis.

Selain itu, kurang tidur juga bisa memberikan efek yang tidak baik untuk penampilan kita. yakni membuat mata tampak bengkak, kusam, dan terlihat lesu.

Jadi enggak hanya bikin semangat turun, tubuhmu juga tidak akan terasa fit karena istirahatmu tidak cukup.

Faktor Usia

Penyebab mata panda selanjutnya adalah faktor usia. Karena seiring bertambahnya usia, kulit jadi semakin tipis dan perlahan-lahan kehilangan elastisitasnya.

Keadaan ini membuat pembuluh darah di bawah mata semakin terlihat jelas, dan akhirnya membuat lingkaran hitam dan kantung mata muncul.

Kebiasaan Menatap Layar

Kebiasaan menatap monitor, seperti layar televisi, komputer atau telepon genggam dalam waktu lama dapat menjadi penyebab munculnya mata panda. Itu karena kegiatan ini mengakibatkan ketegangan pada mata. Yang akhirnya menjadikan pembuluh darah di sekitar mata membesar dan menyebabkan kulit di sekitar mata menjadi lebih gelap.

Genetik

Enggak cuma pengaruh dari luar, mata panda juga ternyata bisa kamu miliki karena faktor genetik. Tentu saja, punya mata panda enggak menimbulkan bahaya apapun. Asal kamu percaya diri dan tidak merasa terganggu, kamu juga tidak harus memberikan perawatan khusus untuk lingkaran mata pandamu. Cukup jaga pola hidup untuk lebih sehat saja. Karena healthy inside, make beauty outside come true

Baca juga “

Hilangkan Kantung Mata Hitam, Ini Produk Skincare untuk Mata Panda yang Bisa Dicoba

Hiperpigmentasi

Hiperpigmentasi adalah kondisi di mana munculnya bercak atau warna lebih gelap pada kulit. Nah, enggak Cuma di badan atau wajah, hiperpigmentasi ini juga bisa dialami di kantung mata kita. Hiper pigmentasi ini bisa terjadi karena banyak hal. Mulai dari paparan sinar UV berlebih, faktor genetik dan usia, serta masih banyak yang lainnya.

Dehidrasi

Dehidrasi

Nah, siapa nih yang suka ngeremehin masalah minum air putih? Hati-hati ya, karena rupanya dehidrasi juga dapat menjadi penyebab munculnya mata panda.

Hal ini karena ketika tubuh kita kekurangan air, kulit di bawah mata akan terlihat cekung dan sayu. Yang kadang juga akan terlihat lebih gelap dibanding biasanya.

Kebiasaan Merokok dan Minum Alkohol

Gaya hidup dan kebiasaan makan makanan yang enggak sehat juga bisa menyebabkan berbagai masalah kulit. Termasuk munculnya lingkaran hitam di area mata.

Kebiasaan buruk ini misalnya merokok dan minum alkohol, yang dapat menyebabkan menumpuknya cairan dalam tubuh.

Enggak hanya itu, mengonsumsi alkohol dan merokok dalam jangka panjang membuat aliran darah di kulit wajah jadi tidak begitu lancar. Hal inilah yang akhirnya membuat lingkar mata terlihat lebih gelap.

Paparan Sinar Matahari Berlebih

Telah disebutkan sebelumnya, bahwa hiperpigmentasi yang terjadi di area kantung mata kita bisa terjadi karena paparan sinar matahari berlebih.

Hal ini karena sinar matahari yang masuk ke dalam kulit dapat memicu tubuh memproduksi lebih banyak melanin atau pigmen penggelap kulit.

Paparan sinar matahari yang mengenai mata dapat menyebabkan hiperpigmentasi di kulit sekitar mata, sehingga warnanya jadi lebih  gelap. Dan akhirnya terciptalah mata panda.

Alergi

Penyebab munculnya lingkaran hitam di area mata atau mata panda yang lain adalah reaksi alergi dan kondisi mata yang kering.

Hal ini karena saat mengalami alergi, tubuh akan melepaskan histamin sebagai respon terhadap pemicu alergi. Yang mampu menyebabkan pembuluh darah membesar dan menjadi lebih terlihat, termasuk pembuluh yang berada di area mata.

Skincare untuk Mata Panda serta Cara Penggunaannya

Skincare untuk Mata Panda

Lingkaran hitam di kantung mata yang sering juga kita sebut sebagai mata panda ini, kadang cukup mengganggu penampilan.

Gimana enggak? Rasanya penampilan jadi terlihat lebih tua, muram dan kusam. Selain mengakalinya dengan make up di area sekitar mata, kamu bisa memberinya perawatan yang tepat untuk menghilangkan efek mata panda ini tanpa kosmetik.

Yuk, simak berbagai rangkaian produk skincare untuk mata panda yang bisa kamu coba berikut ini.

Eye Cream

Kalau kamu sudah resah dengan kantung mata yang gelap, bisa nih rutin mengaplikasikan krim mata. Kini banyak, kok, produk-produk lokal yang juga telah memproduksi skincare untuk mata panda secara khusus, lho.

Biasnya dalam formulanya, eye cream atau krim mata mampu mengurangi penampakan kerutan di ujung mata. Memberikan kelembutan pada area mata, hingga membuatnya terasa lebih kencang.

Cara Menggunakan Eye Cream

Menggunakan krim mata sebenarnya hampir serupa dengan menggunakan pelembab atau krim wajah lainnya.

  1. Hal pertama yang kamu lakukan adalah membersihkan wajahmu terlebih dahulu. Baik dengan cleanser, juga dengan mencuci muka.
  2. Pakai serum mata, dan tunggu sejenak beberapa menit.
  3. Aplikasikan eye cream dengan lembut dan merata di area kantung mata.
  4. Untuk pemakaian malam hari, kamu bisa gunakan eye cream setelah menggunakan eye mask patch.

Eye Serum

Skincare untuk menghilangkan mata panda lainnya adalah eye serum. Sama halnya dengan serum untuk wajah, eye serum juga mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan untuk kulit kantung mata.

Eye serum juga biasanya diformulasikan untuk membantu mengurangi lingkaran gelap di area mata. Juga membantu melawan radikal bebas dan mencegah munculnya tanda penuaan dini di area kantung mata. 

Baca juga “

Ingin Buat Brand Skincare Sendiri? Berikut Jenis-jenis Maklon Skincare Wajah untuk Bisnis!

Cara Menggunakan Eye Serum

  1. Bersihkan wajahmu terlebih dahulu, ya. Pastikan enggak ada noda atau sisa kosmetik dan polusi yang tertinggal.
  2. Teteskan serum  perlahan di bagian bawah mata dan ratakan dengan lembut.
  3. Tunggu 2-3 menit sampai kandungan serum terserap dengan baik. Lalu gunakan rangkaian perawatan lainnya.

Untuk hasil perawatan yang maksimal, kamu harus rutin dan rajin mengaplikasikan serum mata ini. Ingat ikuti stepnya dengan baik ya, Ladies.

Eye Mask Patch

Eye patch mask sebenarnya bukan barang baru di dunia skincare. Kalau suka brand skincare Korea, tren eye patch mask ini sudah ada dari dulu, kok.

Eye mask adalah sheet mask khusus untuk area mata. Cara kerjanya sama seperti sheet mask.

Pemakaiannya juga cukup fleksibel, kamu bisa gunakan setelah water based eye serum.

Penggunaan eye mask sangat bermanfaat untuk menjaga kantung matamu agar enggak hitam, dan membuatnya terlihat lebih fresh.

Enggak hanya itu, penggunaan eye mask secara rutin dan teratur juga bisa menghilangkan kriput di mata, melembabkan dan mengurangi kantung mata.

Cara Menggunakan Eye Mask Patch:

  1. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membersihkan wajah terlebih dahulu.
  2. Pakai Eye Serum terlebih dahulu, biarkan sejenak beberapa saat.
  3. Setelah 2-3 menit, baru deh amu tempelkan eye mask patch di area kantung mata.
  4. Tunggu selama 10-20 menit, ya. Agar kandungan dalam eye mask bisa meresap dengan sempurna di kulit area matamu. Hasilnya juga bakalan lebih efektif, dan kantung matamu bisa teratasi dengan baik.
  5. Setelah selesai, kamu bisa menekan-nekan lembut bagian yang dikenai masker. Setelah itu baru aplikasikan eye cream yang kamu punya.

Kamu bisa menggunakan eye mask patch cukup 2-3 kali seminggu untuk hasil yang maksimal. Dengan demikian, lingkaran hitam di area bawah mata bisa tersamarkan dengan baik.

Kandungan Alami yang Efektif Menghilangkan Mata Panda

Kandungan Alami untuk Menghilangkan Mata Panda

Selain kandungan bahan aktif dalam berbagai produk perawatan kantung mata di atas, bahan-bahan alami juga sangat berguna untuk menghilangkan mata panda. Yuk, cek kandungan dalam skincare untuk mata panda apa saja yang berguna mengatasi kantung mata berikut ini! 

 

Vitamin E

Sifat vitamin E bertindak sebagai antioksidan yang mampu membantu meremajakan area bawah mata untuk menghilangkan lingkaran hitam.

Vitamin C

Vitamin C merupakan salah satu antioksidan terbaik untuk wajah. Vitamin ini sangat berguna untuk mengatsai banyak masalah wajah, termasuk untuk mencerahkan kulit.

Dengan menggunakan produk perawatan kantung mata berkandungan vitamin C, kamu bisa menyamarkan dan menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata.

Aloe Vera

Bahan alami ini sangat berguna untuk mengulangkan mata oanda. Karena dalam lidah buaya terkandung antioksidan dan vitamin E yang mampu mengurangi sembab dan lingkaran gelap di sekitar mata.

Kunyit

Kunyit memilii khasiat yang baik untuk membantu mencerhakan kulit. Kamu bisa mencoba produk skincare untuk menghilangkan mata panda yang berkandungan kunyit.

Sebab enggak cuma untuk kulit wajah, khasiat kunyit ini juga mampu digunakan untuk mengurangi lingkaran hitam yang ada di kantung mata kita.

Air Mawar atau Rose Water

Air mawar atau rose water dianggap cukup efektif untuk mencerahkan kulit wajah, termasuk bagian kantung mata. Karena khasiatnya ini, rose water sering digunakan dalam formula eye mask dan eye cream.

Kamu bisa menggunakan produk skincare untuk menghilangkan mata panda dengan kandungan rose water ini, ya!

Mentimun

Salah satu bahan alami yang bisa bermanfaat dalam skincare untuk mata panda adalah mentimun.

Sebab kandungan mineral yang ada dalam mentimun dapat membantu melembabkan kulit area mata. Dengan demkkian kantung mata bisa jadi teratasi dan kamu terlihat lebih fresh.

Nah, itu adalah beberapa cara efektif untuk menghilangkan mata panda. Mulai dari menggunakan beberapa produk skincare untuk mata panda, hingga mengamati kandungan-kandungan di dalamnya.

Bagaimana menurutmu? Kalau kamu punya tips atau tahu produk skincare untuk mata panda lainnya, serta memiliki cerita menarik berkaitan dengan hal ini, bisa diskusikan di kolom komentar!

Yang harus diingat, kamu boleh saja kok menjajal produk skincare untuk mata panda dari merk apapun. Namun perhatikan kandungan dan keamanan dari produk itu terlebih dahulu.

Karena hingga sekarang enggak sedikit kosmetik dan produk perawatan kulit dengan kandungan berbahaya ditemukan di pasaran. Jadi alangkah baiknya kalau kita berhati-hati dalam memilih produk kecantikan yang akan kita gunakan.

Apalagi penggunaan kosmetik berbahaya bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan, baik pada tubuh dan kulit kita.

Well, semoga artikel kali ini bermanfaat untukmu!

author-avatar

About Mash Moshem Indonesia

PT. Mash Moshem Indonesia merupakan perusahaan jasa pembuatan kosmetik private label yang telah beroperasi sejak tahun 2011